Materi PJOK Kelas 6 SD Semester 1&2 Kurikulum Merdeka

Kherysuryawan.id – Materi Pelajaran PJOK Kelas 6 SD Semester 1 Kurikulum Merdeka dan Materi Pelajaran PJOK Kelas 6 SD Semester 2 Kurikulum Merdeka.

Halo sahabat kherysuryawan yang berbahagia, selamat berjumpa kembali di website pendidikan ini. Kali ini admin akan membahas tentang daftar susunan materi yang nantinya akan di pelajari pada mata pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) untuk Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka.

 


Sebagai informasi bahwa mata pelajaran PJOK merupakan salah satu mata pelajaran wajib yang nantinya akan di pelajari di jenjang SD khususnya di Kelas 6 SD. Pada mata pelajaran PJOK siswa akan di berikan materi yang mana materi tersebut akan menjadi panduan saat siswa akan melakukan praktik nantinya.

 

Apa saja sih materi yang nantinya akan di pelajari di mata pelajaran PJOK Kelas 6 SD kurikulum merdeka ?

Pertanyaan diatas akan terjawab melalui postingan ini sebab disini admin kherysuryawan telah menyiapkan daftar susunan materi pelajaran yang nantinya akan di pelajari di mata pelajaran PJOK Kelas 6 SD/MI kurikulum merdeka.

 

Saat ini sekolah-sekolah telah menerapkan kurikulum merdeka, sehingga dalam pembelajaran di kelas guru dan siswa pastinya akan belajar dengan mengacu pada buku teks pelajaran versi kurikulum merdeka.

Pada kurikulum merdeka siswa tidak di bagikan buku teks untuk mata pelajaran PJOK, namun demikian anda tak perlu khawatir sebab melalui postingan ini admin akan memberikan daftar susunan materi pelajaran yang ada di mata pelajaran PJOK Kelas 6 SD kurikulum merdeka.

 

Materi PJOK Kelas 6 SD kurikulum merdeka yang akan di sampaikan pada postingan ini merupakan materi yang akan di pelajari mulai dari semester 1 hingga semester 2. Dengan mengetahui daftar susunan materi mulai dari semester 1 hingga semester 2 maka akan memudahkan bagi guru dan siswa dalam mencari ferensi dalam belajar.

 

Sebagai informasi bahwa materi yang akan di pelajari pada mata pelajaran PJOK Kelas 6 SD kurikulum merdeka terdiri atas 9 Unit yang mana untuk Unit 1 sampai Unit 5 akan di pelajari pada semester 1 sedangkan untuk Unit 6 sampai Unit 9 akan dipelajari di semester 2.

 

Perlu untuk di ketahui pula bahwa seluruh materi yang akan di sajikan disini semuanya bersumber dari buku Guru PJOK Kelas 6 kurikulum merdeka.

Baiklah bagi anda yang ingin mengetahui apa saja materi yang akan di pelajari nantinya di mata pelajaran PJOK Kelas 6 SD semester 1 dan semester 2 kurikulum merdeka, maka di bawah ini sajian materi lengkapnya :

 

MATERI PJOK KELAS 6 SD SEMESTER 1 KURIKULUM MERDEKA

Unit 1 Aktivitas Pola Gerak Dasar Lokomotor, Nonlokomotor, dan Manipulatif Melalui Aktivitas Permainan Invansi

  • Aktivitas Pembelajaran Melempar/Mengoper dan Menangkap Bola Berpasangan di Tempat
  • Aktivitas Pembelajaran Mengoper dan Menangkap Bola Formasi Segitiga
  • Aktivitas Pembelajaran Mengoper dan Menangkap Bola Formasi Berbanjar (Passing Run)
  • Aktivitas Pembelajaran Mengoper dan Menangkap Bola dari Atas Kepala tanpa Pantulan
  • Aktivitas Pembelajaran Mengoper dan Menangkap Bola dari Atas Kepala dengan Pantulan
  • Aktivitas Pembelajaran Mengoper dan Menangkap Bola Formasi Lingkaran
  • Aktivitas Pembelajaran Variasi Gerak Menggiring Bola sambil Berjalan
  • Aktivitas Pembelajaran Variasi Gerak Menggiring Bola sambil Berjalan dan Berlari
  • Aktivitas Pembelajaran Variasi Gerak Menggiring Bola Mengikuti Teman di Depannya
  • Aktivitas Pembelajaran Variasi Gerak Menggiring Bola secara Zig-zag (Berkelok kelok)
  • Aktivitas Pembelajaran Variasi Gerak Menggiring Bola dengan Lari Berantai Berputar Mengitari Cone (Rintangan)

 

Unit 2 Aktivitas Pola Gerak Dasar Lokomotor, Nonlokomotor, dan Manipulatif Melalui Aktivitas Permainan Net

  • Aktivitas Pembelajaran Passing Bawah dan Passing Atas Berpasangan dan Berkelompok di Tempat
  • Aktivitas Pembelajaran Passing Atas dan Bawah Bergerak Maju, Mundur, dan Menyamping
  • Aktivitas Pembelajaran Passing Atas dan Bawah Menggunakan Dua Bola
  • Aktivitas Pembelajaran Passing Atas dan Bawah secara Langsung dalam Formasi Lingkaran
  • Aktivitas Pembelajaran Passing Atas dan Bawah Bertiga dalam Formasi Garis Lurus, Bola Dilambung Menggunakan Teknik Passing
  • Aktivitas Pembelajaran Variasi Gerak Memukul Bola ke Lantai dengan Menggunakan Satu Tangan
  • Aktivitas Pembelajaran Variasi Gerak Memantulkan Bola Voli (Servis) ke Arah Teman dan Diterima dengan Menggunakan Passing Bawah
  • Aktivitas Pembelajaran Variasi Gerak Memukul Bola Voli (Servis) Atas ke Arah Sasaran pada Lapangan Melalui Atas Net
  • Aktivitas Pembelajaran Bermain Bola Voli dengan Peraturan yang Dimodifikasi dengan Servis Atas dalam Bentuk Berkelompok
  • Aktivitas Pembelajaran Bermain Bola Voli dengan Peraturan yang Dimodifikasi, dengan Bermain Menangkap dan Menolak Bola Dilanjutkan dengan Teknik Passing Atas/Bawah 2 Kali Gerakan (Sentuhan)

 

Unit 3 Aktivitas Pola Gerak Dasar Lokomotor, Nonlokomotor, dan Manipulatif Melalui Aktivitas Permainan Lapangan

  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Melempar Bola Lambung
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Melempar Bola Mendatar
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Melempar Bola Rendah
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Melempar Bola Menggelinding
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Melempar Bola Bagi Pelambung
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Menangkap Bola Lambung
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Menangkap Bola Datar
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Menangkap Bola Menyusur Tanah
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Melempar dan Menangkap di Tempat secara Individu
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Melempar dan Menangkap Bola di Tempat secara Berpasangan
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Melempar dan Menangkap Bola di Tempat secara Berpasangan dengan Berbagai Lemparan
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Melempar dan Menangkap Bola Berkelompok dengan Berbagai Lemparan
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Memegang Pemukul
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Posisi Kepala dan Mata
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Pukulan Ayunan (Swing)
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Memukul Bola dengan Stick/Pemukul Bola Dilambungkan Sendiri

 

Unit 4 Aktivitas Bela Diri Pencak Silat

  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Tendangan Depan
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Tendangan Samping
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Tendangan Belakang
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Tendangan Busur Depan
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Tendangan Busur Belakang
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Elakan Bawah
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Elakan Atas
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Elakan Samping
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Tangkisan Luar dan Pukulan Depan (Tebak)
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Tangkisan Luar dan Pukulan Depan (Tinju)
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Tangkisan Silang Tinggi dan Pukulan Ketok
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Tangkisan Buang Samping dari Tendangan Depan
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Tangkisan dengan Kaki Tutup Depan dan Tendangan Depan
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Tutup Samping dan Tendangan Samping

 

Unit 5 Aktivitas Gerak Dominan Senam

  • Aktivitas Pembelajaran Gerak Dominan Berjalan Maju dan Lompat Kelinci
  • Aktivitas Pembelajaran Gerak Dominan Melompati Bangku
  • Aktivitas Pembelajaran Gerak Dominan Lompat Jongkok
  • Aktivitas Pembelajaran Gerak Dominan Lompat Jongkok Dilanjutkan Meluruskan Kaki ke Atas
  • Aktivitas Pembelajaran Gerak Dominan Sikap Merangkak dengan Panggul Tinggi
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Guling Lenting dari Sikap Tidur
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Melecutkan Kedua Kaki dari Sikap Tidur Telentang dan Kedua Tangan Berpegangan pada Pergelangan Kaki Teman
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Melecutkan Kedua Kaki dari Sikap Tidur Telentang dan Kedua Tangan Berpegangan pada Tangan yang Membantu
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Guling Lenting dari Sikap Jongkok
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Meroda Mengangkat Pinggul Kedua Lutut Ditekuk
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Meroda Menurunkan Kaki Satu Per Satu Dibantu Teman (Guru)
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Meroda Menurunkan Tangan Satu Per Satu Dibantu Teman (Guru)
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Meroda Dibantu Teman (Guru) dan Dilanjutkan Tanpa Bantuan

 

MATERI PJOK KELAS 6 SD SEMESTER 2 KURIKULUM MERDEKA

Unit 6 Aktivitas Gerak Berirama

  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Ayunan Satu Lengan ke Depan dan Belakang
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Langkah Biasa dengan Ayunan Satu Lengan Depan Belakang, lalu Dilanjutkan dengan Putaran
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Langkah Mundur Maju, dengan Ayunan dan Putaran Dua Lengan
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Langkah ke Samping Kiri, Kanan dengan Ayunan dan Putaran Dua Lengan
  • Aktivitas Pembelajaran Rangkaian Gerakan Pertama
  • Aktivitas Pembelajaran Rangkaian Gerakan Kedua
  • Aktivitas Pembelajaran Rangkaian Gerakan Ketiga
  • Aktivitas Pembelajaran Rangkaian Gerakan Keempat
  • Aktivitas Pembelajaran Rangkaian Gerakan Kelima
  • Aktivitas Pembelajaran Rangkaian Gerakan Keenam
  • Aktivitas Pembelajaran Rangkaian Gerakan Ketujuh

 

Unit 7 Aktivitas Permainan dan Olahraga di Air

  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Mengambil Napas Berpegang pada Sisi Kolam
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Mengambil Napas Berpegang pada Sisi Kolam dan Kedua Kaki Lurus di Belakang
  • Aktivitas Pembelajaran Mengambil Napas Kedua Kaki Dipegang Teman
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Mengambil Napas Kedua Lengan Berpegang pada Papan Pelampung
  • Aktivitas Pembelajaran Gerakan Mengambil Napas dengan Posisi Badan Terapung di Atas Permukaan Air
  • Aktivitas Pembelajaran Gerak Tangan dan Pengambilan Napas
  • Aktivitas Pembelajaran Gerak Kaki, Tangan, dan Pengambilan Napas

 

Unit 8 Aktivitas Kebugaran untuk Kesehatan

  • Aktivitas Latihan Jalan Kaki atau Jalan Santai
  • Aktivitas Latihan Joging
  • Aktivitas Latihan Lintas Alam (Cross Country)
  • Aktivitas Latihan Senam Aerobik
  • Aktivitas Latihan Bersepeda
  • Aktivitas Latihan Berenang

 

Unit 9 Mencegah Bahaya Narkotika, Zat-Zat Aditif, dan Obat Berbahaya Lainnya

  • Pengertian Narkoba
  • Dampak Penyalahgunaan Narkoba terhadap Fisik
  • Dampak Penyalahgunaan Narkoba terhadap Psikis
  • Dampak Penyalahgunaan Narkoba terhadap Lingkungan Sosial
  • Narkoba Jenis Morfin
  • Narkoba Jenis Heroin/Putaw
  • Narkoba Jenis Kokain
  • Narkoba Jenis Ganja/Kanabis/Mariyuana
  • Narkoba Jenis Opiat/Opium
  • Narkoba Jenis Tembakau Gorila
  • Psikotropika Jenis Sabu-sabu
  • Promotif
  • Preventif
  • Kuratif
  • Rehabilitatif
  • Represif

 

Demikianlah informasi yang bisa admin bagikan di kesempatan ini mengenai daftar susunan materi pelajaran PJOK Kelas 6 SD kurikulum merdeka. Semoga informasi ini bermanfaat bagi sahabat pendidikan yang membutuhkannya sebagai bahan persiapan belajar baik untuk belajar di rumah maupun di sekolah.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel