Tujuan Pembelajaran IPA Kelas 9 Semester 2 Kurikulum Merdeka

Kherysuryawan.id – Tujuan Pembelajaran IPA Kelas 9 SMP Semester 2 Kurikulum Merdeka.

Halo sahabat kherysuryawan yang berbahagia, dikesempatan kali ini admin akan memberikan informasi lengkap mengenai tujuan pembelajaran pada mata pelajaran IPA Kelas 9 kurikulum merdeka.

 


Seperti kita ketahui bersama bahwa salah satu mata pelajaran wajib yang akan di pelajari di jenjang SMP ialah mata pelajaran IPA. Pada jenjang SMP mata pelajaran IPA telah menjadi IPA Terpadu yakni terdiri atas IPA fisika, IPA kimia dan IPA biologi. Di setiap materi yang akan di pelajari pada mata pelajaran IPA tentunya memiliki tujuan pembelajaran yang merupakan target bagi guru dalam mengajar serta target bagi pencapaian siswa.

 

Nah, melalui kesempatan ini admin kherysuryawan akan menyampaikan apa saja yang menjadi tujuan pembelajaran yang hendak di capai pada mata pelajaran IPA di Kelas 9 SMP kurikulum merdeka. Adapun tujuan pembelajaran IPA Kelas 9 kurikulum merdeka ini yaitu untuk Semester 2.

 

Tujuan pembelajaran sangat penting untuk di buat oleh guru mata pelajaran dan juga sangat penting untuk di ketahui dan di pahami oleh siswa sebagai fokus pembelajaran yang hendak dicapai. Selain itu guru juga sangat membutuhkan tujuan pembelajaran untuk keperluan dalam pembuatan modul ajar serta untuk melakukan penginputan Tujuan Pembelajaran (TP) pada aplikasi penilaian di erapor.

 

Sebagai informasi bahwa materi yang akan di pelajari di mata pelajaran IPA Kelas 9 Semester 2 terdiri atas 3 bab, yakni mulai dari Bab 5 hingga Bab 7. Dari setiap bab termuat beberapa sub bab dan di setiap sub bab memiliki tujuan pembelajarannya masing-masing. Melalui artikel ini lah admin telah menyiapkan secara lengkap tujuan pembelajaran dari setiap sub bab pada materi yang ada di mata pelajaran IPA Kelas 9 SMP Semester 2 kuriikulum merdeka.

 

Baiklah di bawah ini sajian lengkap mengenai materi yang akan di pelajarai pada mata pelajaran IPA Kelas 9 Semester 2 kurikulum merdeka lengkap dengan Tujuan pembelajaran yang ada di setiap materi pada mata pelajaran IPA Kelas 9 Semester 2 kurikulum merdeka.

 

TUJUAN PEMBELAJARAN IPA KELAS 9 SEMESTER 2 KURIKULUM MERDEKA

 

Tujuan Pembelajaran Bab 5 Reaksi-Reaksi Kimia dan Dinamikanya

A. Reaksi Kimia

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta didik diharapkan mampu:

  • Mendeskripsikan reaksi kimia yang terdiri dari reaktan dan produk
  • Mendeskripsikan ciri-ciri reaksi kimia
  • Menjelaskan mengenai persamaan kimia

 

B. Asam dan Basa

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta didik diharapkan mampu:

  • Membandingkan sifat-sifat larutan asam dan basa
  • Menjelaskan mengenai pH
  • Mengidentifikasi asam dan basa dengan menggunakan indikator • Menjelaskan mengenai reaksi netralisasi

 

C. Energi dan Laju Reaksi Kimia

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta didik diharapkan mampu:

  • Mendeskripsikan reaksi eksotermik dan endotermik
  • Mendeskripsikan laju reaksi kimia
  • Mendeskripsikan faktor-faktor yang memengaruhi waktu reaksi kimia
  • Melakukan percobaan dengan menggunakan faktor yang memengaruhi waktu reaksi kimia

 

Tujuan Pembelajaran Bab 6 Pewarisan Sifat dan Bioteknologi

A. Kromosom, DNA, dan Gen

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta didik diharapkan mampu:

  • Membandingkan antara Kromosom, DNA, dan Gen
  • Mendeskripsikan ekspresi gen melalui proses sintesis protein

 

B. Persilangan Monohibrid dan Dihibrid

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta didik diharapkan mampu:

  • Mendeskripsikan tentang percobaan Mendel
  • Mendeskripsikan dan melakukan percobaan mengenai persilangan monohibrid
  • Mendeskripsikan mengenai persilangan dihibrid
  • Membandingkan persilangan monohibrid dan dihibrid

 

C. Bioteknologi

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta didik diharapkan mampu:

  • Mendeskripsikan mengenai bioteknologi konvensional
  • Mendeskripsikan mengenai bioteknologi modern
  • Membuat percobaan dengan menggunakan metode ilmiah mengenai fermentasi

 

Tujuan Pembelajaran Bab 7 Isu-Isu Lingkungan

A. Kesehatan Lingkungan di Indonesia

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta didik diharapkan mampu:

  • Menganalisis faktor yang terkait penyebaran penyakit dan cara pencegahannya
  • Menganalisis ketersediaan air layak minum di lingkungan sekitar
  • Mengumpulkan informasi perilaku membuang sampah di lingkungan sekitar untuk mendukung aksi nyata program mengurangi sampah

 

B. Pemanasan Global

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta didik diharapkan mampu:

  • Menganalisis penyebab dan dampak pemanasan global
  • Menginvestigasi proses pemanasan global melalui percobaan sederhana
  • Menyusun solusi pencegahan pemanasan global dalam berbagai bentuk media kreatif dan menjalankan aksi nyata dalam kehidupan sehari-hari

 

C. Krisis Energi

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta didik diharapkan mampu:

  • Menganalisis penyebab dan dampak krisis energi
  • Menjelaskan peran energi alternatif dalam mencegah terjadinya krisis energi
  • Menyusun solusi pencegahan krisis energi dilihat dari sudut pandang siswa

 

D. Ketersediaan Pangan

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta didik diharapkan mampu:

  • Menganalisis faktor dan dampak dari ketersediaan pangan bagi kehidupan manusia
  • Menjelaskan peran teknologi dalam mendukung ketersediaan pangan

 

Demikianlah informasi yang bisa admin sampaikan mengenai tujuan pembelajaran pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Kelas 9 SMP Semester 2 kurikulum merdeka. Semoga postingan ini dapat membantu bapak/ibu guru yang sedang membutuhkan tujuan pembelajaran pada mata pelajaran IPA Kelas 9 Semester 2 kurikulum merdeka serta dapat menjadi referensi bagi para guru dalam menyusun dan membuat modul ajar maupun sebagai referensi dalam melakukan penginputan tujuan pembelajaran pada aplikasi erapor.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel