Rangkuman Seni Rupa Kelas 10 Unit 4 Kurikulum Merdeka
Kherysuryawan.id – Rangkuman Materi Seni Rupa Kelas 10 SMA/SMK Unit 4 “Konsep Eksplorasi dan Eksperimentasi Karya Seni Rupa” yang akan dipelajari di semester 1 Kurikulum Merdeka.
Halo sahabat kherysuryawan, pada kesempatan kali ini
admin akan membahas salah satu materi pelajaran pada kurikulum merdeka yakni
materi pelajaran seni rupa kelas 10 SMA/SMK semester 1 kurikulum merdeka.
Mata pelajaran seni rupa merupakan salah satu dari cabang
mata pelajaran seni budaya.
Apa itu Seni Rupa ?
Seni rupa mengajak manusia untuk mengalami dan merasakan
proses ke dalam dan ke luar dirinya melalui pengalaman rupa. Emosi atau
pemikiran yang dialami seseorang dapat tertuang secara rupa dan memberi dampak
bagi dirinya maupun orang yang melihat karyanya, demikian pula sebaliknya
seseorang dapat mengalami sebuah emosi atau pemikiran atau tergugah untuk
melakukan suatu tindakan setelah mendapat pengalaman seni rupa. Seni rupa juga
mengajak manusia untuk berpikir terbuka, menghargai keindahan atau potensi dari
segala yang tampak di matanya, memiliki apresiasi estetis dan menghargai
kebhinekaan global.
Pendidikan seni rupa bertujuan sebagai wahana bagi siswa
untuk menjelajahi kemungkinan-kemungkinan tanpa batas dalam seni dan
kreativitas siswa itu sendiri. Karena pendidikan seni rupa sendiri merupakan
disiplin ilmu yang luas dan merupakan gabungan keterampilan kerja dan proses
pemikiran intelektual yang menjembatani berbagai disiplin ilmu, maka diharapkan
siswa akan berani mengekspresikan diri, bereksperimen, reflektif, bernalar
kritis dan mampu membuat keputusan dengan tanggung jawab.
Berbicara mengenai mata pelajaran seni rupa, maka pada
kesempatan kali ini admin akan membahas sekaligus akan memberikan ringkasan
materi pelajaran seni rupa yang akan di pelajari di kelas 10 SMA/SMK yakni
materi yang ada pada Bab 4 atau Unit 4 dengan judul “Konsep Eksplorasi dan
Eksperimentasi Karya Seni Rupa”. Materi ini nantinya akan dipelajari pada
pembelajaran semester 1 kurikulum merdeka.
Admin kherysuryawan sengaja membuat ringkasan/rangkuman
materi pelajaran seni rupa kelas 10 Unit 4 “Konsep Eksplorasi dan
Eksperimentasi Karya Seni Rupa” dengan harapan dapat memudahkan bagi para siswa
maupun guru yang akan menggunakannya sebagai referensi dalam belajar. Seluruh materi
yang telah di ringkas ini semuanya bersumber dari buku teks pelajaran seni rupa
kelas 10 SMA/SMK kurikulum merdeka.
Berikut ini susunan daftar materi pelajaran yang akan
dipelajari pada mata pelajaran Seni Rupa Kelas 10 SMA/SMK Unit 4 "Konsep
Eksplorasi dan Eksperimentasi Karya Seni Rupa"
UNIT 4 KONSEP EKSPLORASI DAN EKSPERIMENTASI KARYA SENI RUPA
a. Konsep Eksperimentasi dan Eksplorasi dalam Membuat Karya Seni Rupa
b. Penggunaan Alat dan Bahan dalam Membuat Karya Seni Rupa
c. Penggunaan Elemen Seni Rupa dalam Membuat Karya Seni Rupa
Ada beberapa tujuan pembelajaran yang diharapkan dapat
tercapai dalam pembelajaran seni rupa kelas 10 Unit 4 “Konsep Eksplorasi dan
Eksperimentasi Karya Seni Rupa”. Dibawah ini tujuan pembelajaran pada materi
seni rupa Unit 4 “Konsep Eksplorasi dan Eksperimentasi Karya Seni Rupa” yaitu
sebagai berikut :
Tujuan Pembelajaran
Setelah mempelajari Unit 4, diharapkan siswa dapat:
- Mengkonsepsikan eksplorasi dan eksperimentasi dalam berkarya seni rupa.
- Memilih aktivitas untuk mengenal alat, teknik, proses dan teknologi yang akan dipakai dalam berkarya.
Baiklah untuk anda yang membutuhkan Rangkuman/Ringkasan
materi Seni Rupa Kelas 10 SMA/SMK Unit 4 “Konsep Eksplorasi dan Eksperimentasi
Karya Seni Rupa”, maka dibawah ini sajian ringkasannya :
UNIT 4 KONSEP EKSPLORASI DAN EKSPERIMENTASI KARYA SENI RUPA
Pada Unit 4 ini siswa akan mempelajari konsep eksplorasi
dan eksperimentasi karya seni rupa dengan memakai aneka alat, teknik, proses
dan teknologi sebagai penyambung dari unit 3 dan menghasilkan karya dua dimensi
di akhir pelajaran Unit 5. Unit ini meliputi pengenalan konsep dan prinsip
kesadaran mengetahui potensi diri dan potensi lingkungan sekitar.
A. Konsep Eksperimentasi dan Eksplorasi dalam Membuat Karya Seni Rupa
Salah satu kendala dalam membuat karya seni rupa yaitu
terbatas dan tidak tersedianya berbagai perangkat, peralatan dan perlengkapan
berkarya. Dalam unit ini, siswa diajak untuk berpikir memanfaatkan potensi di
sekitar mereka untuk menjawab keterbatasan dan ketidaktersediaan berbagai
perangkat, peralatan dan perlengkapan berkarya. Setelah itu siswa diajak untuk
berani bereksperimen dalam berkarya.
Dengan bereksperimen, siswa dimungkinkan untuk
mengeksplorasi kemungkinan-kemungkinan baru dengan tanpa batasan, dengan bebas
dan menemukan sesuatu yang belum pernah dilakukan sebelumnya. Dengan
menggabungkan bahan yang tersedia di sekitar siswa, dikombinasikan dengan
berbagai macam teknik yang telah dipelajari, sangat memungkinkan untuk siswa
membuat karya seni yang menarik dan kontekstual.
B. Penggunaan Alat dan Bahan dalam Membuat Karya Seni Rupa.
Pengenalan konsep kesetaraan
Kondisi di setiap daerah sangat beragam, karenanya
masing-masing sekolah memiliki keunggulan dan tantangan sendiri-sendiri. Guru
diajak untuk secara bijaksana mengajak siswa memperhatikan kondisi wilayah
sekolahnya masing-masing dan belajar untuk memanfaatkan keunggulan yang
dimiliki dan mengacuhkan tantangan yang datang karena keterbatasan.
C. Penggunaan Elemen Seni Rupa dalam Membuat Karya Seni Rupa
Siswa diajak berkegiatan singkat dengan melakukan
kegiatan di bawah ini:
Latihan mencampur warna dari warna dasar dan mencari
makna warna sebagai penguat emosi karya “RODA WARNA”.
Berikut ini contoh gambar Roda Warna:
Tahapan Pelaksanaan Kegiatan:
- Sebelum memulai kegiatan, guru meminta siswa membuat lingkaran dengan membagi lingkaran ke dalam minimal 9 ruang. Kegiatan ini dapat dilakukan sendiri maupun berkelompok.
- Jika telah ada 9 ruang, beri warna kuning pada ruang pertama yang diisi warna (ruang ke 1), selanjutnya beri warna merah pada tiga kolom berikutnya setelah warna kuning (ruang ke 4), dan tiga kolom berikutnya lagi diberi warna biru (ruang ke 7).
- Ruang ke 2 diisi dengan hasil pencampuran 70% Kuning 30% Merah.
- Ruang ke 3 diisi dengan hasil pencampuran 30% Kuning dan 70% Merah.
- Ruang ke 5 diisi dengan hasil pencampuran 70% Merah dan 30% Biru.
- Ruang ke 6 diisi dengan hasil pencampuran 30% Merah dan 70% Biru.
- Ruang ke 8 diisi dengan hasil pencampuran 70% Biru dan 30% Kuning.
- Ruang ke 9 diisi dengan hasil pencampuran 30% Biru dan 70% Kuning.
Apabila anda juga membutuhkan materi pelajaran seni rupa kelas 10 SMA/SMK pada bab lainnya secara lengkap, maka silahkan lihat sajiannya di bawah ini :
- Materi Seni Rupa Kelas 10 SMA/SMK Kurikulum Merdeka Lengkap (DISINI)
- Buku Siswa & Guru Seni Rupa Kelas 10 SMA/SMK Kurikulum Merdeka Lengkap (DISINI)
Demikianlah informasi yang bisa admin kherysuryawan
sajikan mengenai materi seni rupa Unit 4 “Konsep Eksplorasi dan Eksperimentasi
Karya Seni Rupa” yang akan dipelajari di kelas 10 SMA/SMK Kurikulum Merdeka,
semoga sajian materi diatas bisa membantu rekan-rekan pendidikan yang
membutuhkannya sehingga bisa menjadi bahan pembelajaran yang bermanfaat.
Sekian dan Terimakasih.