Cara Download Sertifikat Hasil Seleksi PPPK dan CPNS 2023

Kherysuryawan.id – Link Cara Unduh dan cetak sertifikat SKD CPNS dan PPPK Tahun 2023.

Halo sahabat calan ASN dimanapun berada, semoga anda yang sedang mengunjungi website ini senantiasa selalu dalam keadaan sehat wal afiat. Saat ini telah dilaksanakan ujian seleksi calon aparatur sipil negara yang meliputi seleksi CPNS dan seleksi PPPK.

 

Bagi anda yang memili keinginan untuk menjadi seorang ASN maka anda pastinya tidak akan ketinggalan untuk bisa mengikuti seleksi penerimaan ASN di tahun ini. Perlu untuk diketahui bahwa dalam pelaksanaan seleksi ASN yang meliputi seleksi CPNS dan PPPK di tahun ini memiliki beragam perbedaan yang sangat mencolok.

 

Pada seleksi penerimaan CASN di tahun ini para peserta seleksi dapat langsung mengetahui hasil ujian yang telah di kerjakan secara live di kanal youtube official CAT BKN sehingga hasil tes yang telah di laksanakan dapat menjadi bahan informasi yang bermanfaat bagi diri sendiri maupun bagi orang lain yang ingin mengetahui hasil jumlah skor atau nilai tes yang di peroleh bagi para peserta seleksi CPNS maupun seleksi PPPK.

 

Dalam pelaksanaan tes seleksi CPNS dan PPPK ada beberapa tes yang akan di ujikan diantaranya ialah :

Tes CPNS meliputi :

v  Tes Wawasan Kebangsaan (TWK),

v  Tes Intelejensia Umum (TIU), dan

v  Tes Karakteristik Pribadi (TKP).

 

Tes PPPK yaitu meliputi :

v  Tes Kompetensi teknis

v  Tes Kompetensi manajerial

v  Tes Kompetensi sosio kultural

v  Tes wawancara

 

Hal baru yang terjadi pada seleksi CPNS dan PPPK ditahun ini ialah para peserta seleksi CPNS dan PPPK yang telah menyelesaikan ujian tes seleksi CPNS maupun PPPK maka dapat memperoleh sertifikat yaitu berupa sertifikat seleksi kompetensi PPPK maupun sertifikat seleksi CPNS. Adapun template dan format sertifikat seleksi PPPK dan CPNS merupakan format asli dari pihak penyelenggara CASN yaitu dari pihak BKN.

 

Bagi anda yang telah selesai mengikuti seleksi kompetensi PPPK maupun CPNS maka anda bisa langsung mendownload sertifikat hasil seleksi tersebut dan di dalam sertifikat tersebut juga telah di cantumkan nilai yang di peroleh bagi peserta yang telah menyelesaikan ujian seleksi CASN.

 

Tentunya sertifikat hasil seleksi kompetensi PPPK dan CPNS tersebut akan menjadi sebuah kenangan yang sangat berharga bagi para peserta CASN sebab bisa memiliki bukti keikutsertaan dalam ajang kompetensi seleksi PPPK dan seleksi CPNS.

 

Lantas bagaimana cara untuk mendownload sertifikat seleksi PPPK dan CPNS ???

Pada postingan ini admin kherysuryawan akan memberikan tutorial mengenai cara mudah dalam mengunduh dan mencetak sertifikat hasil seleksi PPPK dan CPNS.

Sebelum mengakses laman yang menyiapkan template sertifikat hasil seleksi PPPK dan CPNS maka ada beberapa data yang harus di persiapkan oleh peserta, diantaranya yaitu :

  • Nomor Induk Kependdudukan
  • Nomor Peserta

 

Berikut ini penjelasannya :

 

1.     Langkah pertama silahkan anda kunjungi alamat di bawah ini :

https://sertificat.bkn.go.id/

2.     Selanjutnya silahkan masukkan nomor induk kependudukan pada kolom yang di siapkan

3.     Isikan juga nomor peserta seleksi CASN pada kolom yang tertera

4.     Pada pilihan tipe seleksi, maka silahkan anda pilih sesuai jenis seleksi yang anda ikuti:

v  Jika anda mengikuti seleksi sekolah kedinasan maka silahkan pilih tipe seleksi “sekolah kedinasan”

v  Jika anda mengikuti seleksi CPNS maka silahkan pilih tipe seleksi “calon pegawai negeri sipil”

v  Jika anda mengikuti seleksi PPPK maka silahkan pilih tipe seleksi “pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja”

5.     Terakhir silahkan klik unduh

6.     Dokumen sertifikat SKD akan terunduh secara otomatis dalam format JPG

 

Apabila sertifikat anda telah terunduh/terdownload, maka silahkan anda cetak sesuai kebutuhan.

Nah, demikianlah informasi mengenai cara mudah untuk mengetahui link unduh sertifikat seleksi CPNS dan PPPK bagi para peserta seleksi tes CASN.

Semoga informasi ini bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel