Cara Download File di Fliphtml5 Ke PDF

Kherysuryawan.id – Solusi mengatasi tidak bisa mendownload file di fliphtml5 karena situs di blokir serta muncul notifikasi bahwa 'Sorry you have been blocked"

Halo sahabat kherysuryawan, pada kesempatan kali ini admin akan berbagi informasi mengenai hal penting khususnya bagi anda yang suka mencari fille di fliphtml5 namun ternyata file yang anda sukai dan inginkan tidak dapat di ambil atau diunduh sehingga membuat anda kecewa.

 


Semoga melalui artikel ini nantinya anda yang mengalami masalah tidak bisa mendownload file di fliphtml5 maka bisa melakukan unduh file dengan mudah. Admin kherysuryawan pun pernah mengalami kasus yang sama mengenai hal ini yang mana admin kherysuryawan tidak bisa mengambil file di fliphtml5 padahal sebelumnya sangatlah mudah untuk bisa mengunduh file di fliphtml5.

 

Bagi anda yang belum pernah melihat file di fliphtml5 maka tentunya anda belum mengenal apa itu fliphtml5.

Lantas apa itu fliphtml5 ? sebagai informasi bahwa Secara umum flipbook merupakan buku digital tiga dimensi yang di dalamnya bisa memuat teks, gambar, video, musik atau lagu, dan animasi bergerak. Sehingga flipbook sendiri masuk ke dalam kategori buku digital atau ebook. Bagi anda yang ingin membuat ebook maka anda bisa memanfaatkan fliphtml5 sebagai tempat untuk anda berkreasi secara digital.

 

Pada postingan ini admin kherysuryawan hanya akan fokus untuk memberikan tutorial tentang bagaimana cara mudah melakukan pengunduhan file yang ada di dalam fliphtml5. Seperti kita ketahui bahwa ada banyak sekali file-file pendidikan yang bisa di dapatkan di dalam fliphtml5 dan bisa diunduh secara gratis.

 

Meskipun demikian tidak semua orang bisa melakukan pengunduhan atau mendownload file yang ada di dalam fliphtml5 sebab jika anda tidak memahami caranya maka anda akan kesulitan untuk melakukan pengunduhan file di dalam fliphtml5.

 

Perlu diketahui juga bahwa file yang ada di dalam fliphtml5 meskipun disajikan di dalam bentuk buku digital ternyata anda bisa melakukan download filenya dalam bentuk pdf. Bagi anda yang ingin mengetahui bagaimana cara mudah melakukan donload file di fliphtml5 kedalam bentuk pdf maka anda bisa mengetahui cara mudahnya pada artikel ini sebab disini admin kherysuryawan akan memberikan penjelasannya secara lengkap.

 

Baru-baru ini banyak sekali pengguna yang kebingungan karena tidak bisa lagi mendownload file yang ada di fliphtml5 padahal sebelumnya sangatlah mudah di lakukan. Hal ini dikarenakan ada hal penting yang harus di ketahui oleh pengunjung yang akan mendownload file tentang bagaimana solusi agar masih tetap bisa mendownload file yang ada di fliphtml5.

 

Baiklah langsung saja berikut ini cara mudah agar bisa mendownload file di fliphtml5 dalam bentuk file PDF.

 

1.     Langkah pertama yang harus anda lakukan ialah silahkan anda gunakan VPN untuk bisa mengakses link fliphtml5 ( aplikasi VPN yang anda gunakan bebas sesuai keinginan anda)

2.     Selanjutnya silahkan anda buka file yang akan anda download di fliphtml5

3.     Kemudian silahkan buka alamat berikut: https://fliphtml5download.com/

4.     Selanjutnya copy URL atau alamat file yang ada di website fliphtml5 kemudian pastekan pada kolom seperti tampak pada gambar di bawah ini


5.     Jika alamat URL telah di pastekan di kolom tersebut, maka klik “view pages and download PDF”

6.     Selanjutnya akan muncul halaman-halaman dari file tsb dan untuk mendapatkan filenya dalam bentuk pdf, maka silahkan klik “Save all pages to PDF”

7.     Tunggu prosesnya sampai muncul notifikasi “Your PDF is ready, click here to download it” dan silahkan klik tulusan tersebut agar file dapat terdownload

8.     Selesai.

 

Demikianlah informasi mengenai cara mudah untuk bisa mendownload file di fliphtml5 dalam bentuk PDF. Semoga anda yang selama ini terkendala dan tidak bisa mendownload file di fliphtml5 maka dengan membaca artikel ini maka kiranya anda bisa menyeleasaikan masalah tersebut dan apa yang anda inginkan bisa tercapai dengan baik.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel