Rangkuman Materi PAI Kelas 2 SD Bab 1 Kurikulum Merdeka
Kherysuryawan.id – Rangkuman/Ringkasan Materi Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti (PAI & BP) Kelas 2 SD Bab 1 “Ayo Belajar Al-Qur’an” yang akan di pelajari disemester 1 kurikulum merdeka.
Sahabat kherysuryawan yang berbahagia, pada postingan
kali ini admin akan memberikan ringkasan materi pelajaran PAI kelas 2 SD
kurikulum merdeka khususnya materi yang akan di bahas pada Bab 1 Ayo Belajar
Al-Qur’an.
Mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti (PAI
& BP) merupakan salah satu mata pelajaran wajib yang nantinya akan di
pelajari pada kurikulum merdeka. Bagi anda yang disekolahnya telah menggunakan
kurikulum merdeka maka sarana pembelajaran yang akan digunakan yaitu buku teks
pelajaran kurikulum merdeka.
Salah satu cara mudah dalam belajar yaitu dengan membuat
ringkasan atau rangkuman materi. Nah bagi anda yang tidak memiliki kesempatan
untuk membuat ringkasan materi khususnya pada mata pelajaran PAI kelas 2 SD
kurikulum merdeka maka anda bisa mendapatkan ringkasan materinya melalui
artikel ini karena disini admin kherysuryawan telah menyiapkannya secara
lengkap.
Adapun uraian materi yang telah di sajikan di postingan
ini merupakan materi yang bersumber dari buku teks pelajaran Pendidikan Agama
Islam dan Budi Pekerti (PAI & BP) kelas 2 SD kurikulum merdeka. Sajian ringkasan
materi ini sengaja dibuat agar bisa menjadi referensi belajar baik untuk guru
maupun untuk sisswa.
Perlu untuk di ketahui bahwa materi yang nantinya akan di
pelajari pada mata pelajaran PAI kelas 2 SD Bab 1 kurikulum merdeka terdiri
atas 4 materi inti, diantaranya yaitu sebagai berikut :
A. Membaca Surah an-Nas
B. Menghafal Surah an-Nas
C. Pesan Pokok Surah an-Nas
D. Huruf Hijaiah dan Makharijul Huruf
Baiklah berikut ini sajian ringkasan materi pelajaran PAI
kelas 2 SD kurikulum merdeka Bab 1 yang berjudul Ayo Belajar Al-Qur’an”.
Tujuan pembelajaran Bab 1 “Ayo Belajar Al-Qur’an”
Setelah mengikuti pembelajaran, kalian dapat:
- terbiasa membaca Al-Qur’an dengan tartil;
- menunjukkan sikap berani dan percaya diri dalam membaca Al-Qur’an serta dapat menunjukkan sikap
- berlindung diri kepada Allah Swt. sebagai implementasi pemahaman makna QS. an-Nas dengan baik;
- menjelaskan pesan-pesan pokok QS. an-Nas dengan baik dan benar;
- menyebutkan huruf hijaiah bersambung sesuai dengan Makh
arijul Huruf - membaca QS. an-Nas dengan tartil;
- menunjukkan hafalan QS. an-Nas dengan lancar; dan
- membaca huruf hijaiah bersambung sesuai dengan Makh
arijul Huruf
Bab 1 Ayo Belajar Al-Qur’an
A. Membaca Surah an-Nas
Ayo, membaca Surah an-Nas
Setelah itu, bacalah secara bergantian.
Dalam tugas kelompok, Buatlah kelompok dengan teman
sebangku kalian! Bacalah Surah an-Nas secara bergantian. Siswa yang satu membaca,
siswa lainnya menyimak.
B. Menghafal Surah an-Nas
Alhamdulillah, kalian sudah bisa membaca Surah an-Nas
Kalian pasti juga dapat menghafalnya. Menghafal Surah an-Nas itu mudah.
Bacalah berkali-kali bersama temanmu dan hafalkanlah
dengan baik.
Dalam aktivitas berkelompok, Hafalkan Surah an-Nas
Hafalkan bersama temanmu secara beegantian. Siswa yang
sati menghafal dan siswa yang lainnya menyimak, menilai dan memberi masukan.
C. Pesan Pokok Surah an-Nas
- Surah an-Nas adalah surah ke-114
- Surah terakhir di dalam Al-Qur’an
- An-Nas artinya manusia
- Surah an-Nas terdiri atas 6 ayat
- Surah an-Nas ditutunkan setelah Rasulullah hijrah.
Oleh sebab itu, surah ini tergolong Surah Madaniyah.
Adapun pesan-pesan pokok Surah an-Nas,
yaitu:
- Manusia adalah makhluk lemah yang membutuhkan perlindungan;
- Manusia harus memohon perlindungan hanya kepada Allah Swt.;
- Manusia berlindung kepada Allah Swt. dari godaan setan dan keburukan;
- Allah Swt. Tuhan Yang Maha Pelindung;
Surah an-Nas sebaiknya dibaca setiap hari, utamanya
sebelum tidur dan berangkat sekolah.
D. Huruf Hijaiah Bersambung dan Makharijul
Huruf
Masih ingatkah kalian pelajaran huruf hijaiah di kelas 1?
Tentunya masih ingat kan? Nah, kita akan melanjutkan belajar huruf hijaiah.
Sekarang, kita belajar huruf hijaiah bersambung dan makharijul huruf.
1. Huruf Hijaiah Bersambung
Tahukah kalian huruf hijaiah bersambung?
Huruf hijaiah bersambung adalah huruf arab yang ditulis
secara bersambung. Artinya, huruf yang satu bersambung huruf lainnya.
a. Menyebutkan huruf hijaiah bersambung
Semua huruf hijaiah bisa disambung dengan huruf
sebelumnya.
Namun, tidak semuanya bisa bersambung dengan huruf
setelahnya.
b. Membaca huruf hijaiah bersambung
Mari kita belajar bersama-sama membaca huruf hijaiah
bersambung.
2. Makhārijul Ḥurūf
Tahukah kalian apa Makhārijul Ḥurūf itu?
Makhārijul Ḥurūf adalah tempat keluarnya huruf-huruf
hijaiah dari mulut. Setiap huruf hijaiah memiliki tempat keluarnya.
Makhārijul Ḥurūf terbagi menjadi 5 macam, yaitu:
a. Al-Jauf : Rongga Mulut
Huruf-huruf hijaiah yang keluar dari rongga mulut.
Huruf-hurufnya yaitu: alif,wawu dan ya’
b. Al-[alq :Tenggorokan :
Huruf-huruf hijaiah yang keluar dari tenggorokan.
c. Al-Lisān : Lidah
Huruf-huruf hijaiah yang keluar dari lidah.
d. Asy-Syafatain : Dua Bibir
Huruf-huruf hijaiah yang keluar dari dua bibir.
e. Al-Khaisyūm : Hidung
Huruf-huruf hijaiah yang keluar dari rongga atau pangkal
hidung.
Huruf-hurufnya yaitu huruf pada bacaan gunnah,
Untuk anda yang ingin mengetahui sajian materi lengkap
pelajaran pendidikan agama islam dan budi pekerti kelas 2 SD Bab 1 kurikulum
merdeka, maka anda bisa melihatnya pada buku teks pelajaran PAI kelas 2 SD
Kurikulum merdeka yang telah admin bagikan di bawah ini:
- Buku Guru & Siswa PAI Kelas 2 SD Kurikulum Merdeka (DISINI)
Demikianlah informasi mengenai rangkuman/ringkasan materi pelajaran PAI kelas 2 SD Bab 1 “Bab 1 Ayo Belajar Al-Qur’an”. Semoga sajian materi yang telah di ringkas tersebut bisa menjadi bahan belajar bagi siswa maupun bisa menjadi referensi bagi guru dalam melakukan pembelajaran khususnya pada mata pelajaran PAI di kelas 2 SD Kurikulum Merdeka.