Rangkuman B. Indonesia Kelas 1 SD Bab 1 Kurikulum Merdeka
Kherysuryawan.id – Rangkuman Materi Bahasa Indonesia Kelas 1 SD Bab 1 “Bunyi Apa?” yang akan dipelajari pada semester 1 kurikulum merdeka.
Sahabat kherysuryawan yang berbahagia,
senang rasanya di kesempatan kali ini admin bisa kembali berbagi informasi
seputar pendidikan.
Melalui postingan ini admin akan berbagi
informasi mengenai ringkasan/rangkuman materi untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia
kelas 1 SD Bab 1 yang berjudul “Bunyi Apa?. Ringkasan materi yang akan admin
bagikan ini merupakan materi yang bersumber dari buku teks pelajaran Bahasa Indonesia
kelas 1 SD Kurikulum Merdeka.
Sajian rangkuman materi untuk mata
pelajaran Bahasa Indonesia kelas 1 SD Bab 1 yang berjudul “Bunyi Apa? Sengaja admin
buat agar bisa menjadi bahan belajar bagi guru maupun bagi siswa yang ingin
mengetahui materi yang nantinya akan dipelajari pada mata pelajaran Bahasa Indonesia
di kelas 1 SD kurikulum merdeka.
Di dalam materi Bahasa Indonesia kelas 1
SD Bab 1 yang berjudul “Bunyi Apa? Ada tujuan pembelajaran yang di harapkan
untuk bisa tercapai selama peserta didik melakukan aktivitas pembelajaran. Pada
postingan ini juga telah disajikan tujuan pembelajaran serta ringkasan materi
untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas 1 SD Bab 1 yang berjudul “Bunyi
Apa?. Bagi anda yang membutuhkannya, maka silahkan simak sajiannya di bawah ini
:
Tujuan Pembelajaran Bab Ini:
Dengan menyimak dan menanggapi bacaan
tentang bunyi dan pancaindra secara lisan, peserta didik dapat mengenali abjad,
merangkai suku kata yang diawali huruf ‘b’, menulis huruf ‘B’ dan ‘b,’ serta
menulis namanya sendiri.
Bab 1 Bunyi Apa?
Aktivitas yang akan dilakukan di Bab 1 ini diantaranya yaitu :
- mengenali aneka bunyi yang didengar di kelas dan di lingkungan sekolah;
- berkenalan dan bermain dengan teman-teman baru.
- mengenali dan melafalkan abjad;
- mengenali bentuk huruf kapital dan huruf kecil;
- belajar mengeja dan membaca kata-kata sehari-hari yang memiliki kata yang diawali dengan huruf ‘b’; • menulis huruf ‘B’ dan ‘b’;
- menulis nama sendiri.
MATERI 1
Cerita bergambar “Duk! Duk!”
Siswa menyimak cerita yang dibacakan dan
menjawab pertanyaan berikut :
1. Pernahkah kalian mendengar suara
“Duk! Duk!”?
2. Biasanya, apa yang berbunyi “Duk!
Duk!”?
3. Apa yang kalian lihat pada gambar di
atas?
4. Menurut kalian, apa isi ceritanya?
MATERI 2
Abjad
Melalui latihan melafalkan bunyi abjad,
peserta didik dapat mengenali bentuk dan bunyi abjad dengan tepat.
MATERI 3
Nama diri dan benda kesukaan
Melalui kegiatan menceritakan kartu
namanya, peserta didik memperkenalkan diri secara lisan secara santun dan
jelas.
Ini kartu nama Boni.
Di belakangnya ada gambar bola Boni.
Buatlah kartu nama kalian.
Dengarkan guru yang memberikan petunjuk
membuatnya.
1. Tulis nama kalian pada kartu.
2. Lalu, gambar benda kesukaan kalian di
baliknya.
MATERI 4
Suku kata ‘bo-’, ‘bi-’, dan ‘ba-’
Melalui latihan merangkaikan bunyi huruf
‘b’ dan huruf vokal lain, peserta didik membaca suku kata dengan baik.
Membaca Kartu Kata
Guru telah membuat kartu kata.
Ikuti guru membaca kata-kata yang
berawalan ‘bo-’ dan ‘bi-’.
1. Dapatkah kalian menemukan kartu kata
yang kata katanya berawalan suku kata ‘bo-’ dan ‘bi-’?
2. Pisahkan kartu kata yang kata-katanya
berawalan ‘bo-’ dari kartu kata yang kata-katanya berawalan ‘bi-’.
Itulah rangkuman materi Bahasa Indonesia
kelas 1 SD Bab 1 yang berjudul “Bunyi Apa?
Bagi anda yang ingin melihat sajian
materinya secara lengkap maka anda bisa mendapatkannya pada buku teks pelajaran
Bahasa Indonesia kelas 1 SD kurikulum merdeka, file bukunya dapat anda dapatkan
di bawah ini :
- Buku Guru & Siswa Bahasa Indonesia Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka (DISINI)
Demikianlah informasi mengenai ringkasan
/ rangkuman materi untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas 1 SD Bab 1 yang
berjudul “Bunyi Apa? Yang bisa admin sajikan pada kesempatan ini. Semoga anda
yang membutuhkannya bisa terbantu dalam menggunakannya sebagai bahan belajar.