Jadwal Pengisian Survei lingkungan Belajar (SLB) Tahun 2024
Kherysuryawan.id – Cek Jadwal lengkap survei lingkungan belajar (SULINGJAR) Tahun 2024 bagi guru dan kepala sekolah jenjang PAUD, SD, SMP, SMA dan SMK.
Sahabat pendidikan yang berbahagia, pada artikel ini admin akan memberikan informasi tentang pelaksanaan pengisian survei lingkungan belajar oleh guru dan kepala sekolah yang akan kembali di lakukan di tahun 2024 ini tepatnya untuk tahun ajaran 2024/2025.
Seperti di katahui bahwa baru-baru ini
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Dan Teknologi Badan Standar,
Kurikulum, Dan Asesmen Pendidikan mengeluarkan surat edaran tentang Pemberitahuan
Pengisian Survei Lingkungan Belajar tahun 2024 yang bunyinya sebagai berikut :
Yth.
1. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi
2. Kepala Dinas Pendidikan
Kabupaten/Kota Seluruh Indonesia
Dengan hormat, dalam rangka pelaksanaan
Asesmen Nasional (AN) 2024, seluruh kepala satuan pendidikan dan pendidik
(guru) diwajibkan mengisi instrumen Survei Lingkungan Belajar. Survei ini
bertujuan untuk memotret berbagai aspek yang terkait dengan lingkungan belajar
di kelas maupun di tingkat satuan pendidikan, sehingga hasil AN 2024 memberikan
informasi komprehensif mengenai input dan proses pembelajaran. Tingkat
partisipasi dan keterisian instrumen survei sangat berpengaruh terhadap hasil
analisis dan pelaporan mengenai input dan proses pembelajaran tersebut.
Demi tersajinya informasi hasil AN 2024 yang komprehensif, seluruh kepala satuan pendidikan dan pendidik (guru) jenjang pendidikan dasar dan menengah wajib mengisi jawaban dari seluruh pertanyaan di dalam survei. Pengisian Survei Lingkungan Belajar melalui laman https://surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id/
Untuk mendukung kelancaran pengisian
survei pada rentang waktu pelaksanaan Sulingjar, operator/proktor pada masing-masing
satuan pendidikan agar melakukan cetak kartu login pengisian survei 1 hari
sebelum waktu pelaksanaan melalui laman https://dashboardslb.kemdikbud.go.id
menggunakan akun SDM (https://sdm.data.kemdikbud.go.id). Melalui laman yang
sama, kami mengharapkan operator Dinas Pendidikan Provinsi, operator Dinas
Pendidikan Kabupaten/Kota, dan operator/proktor satuan pendidikan dapat
memantau tingkat partisipasi dan keterisian instrumen Sulingjar agar pada saat
pelaksanaan Sulingjar dapat diikuti secara lengkap oleh kepala satuan
pendidikan dan pendidik.
Berikut ini Jadwal Pelaksanaan Pengisian Survei Lingkungan Belajar (SLB) Tahun 2024 :
JADWAL PENGISIAN SLB TAHUN 2024
1. UNTUK SEKOLAH JENJANG SMK/MAK/SMA/MA/SMALB/PAKET C DAN SEDERAJAT
HARI |
TANGGAL |
KEGIATAN |
Rabu – Selasa |
11 - 24 September 2024 |
Pelaksanaan Sulingjar (Kepsek dan
Guru) SMA/SMK Sederajat |
2. UNTUK SEKOLAH JENJANG SMP/MTs/Paket B DAN SEDERAJAT
HARI |
TANGGAL |
KEGIATAN |
Rabu – Selasa |
25 September - 8 Oktober 2024 |
Pelaksanaan Sulingjar (Kepsek dan Guru) SMP
Sederajat |
3. UNTUK SEKOLAH JENJANG SD/MI/PAKET A DAN SEDERAJAT
HARI |
TANGGAL |
KEGIATAN |
Rabu – Selasa |
9 – 22 Oktober 2024 |
Pelaksanaan Sulingjar (Kepsek dan Guru) SD Sederajat |
Demikianlah informasi tentang jadwal
lengkap pengisian survei lingkungan belajar oleh kepala sekolah dan guru pada
satuan pendidikan. semoga informasi ini bisa bermanfaat.
Sekian dan Terimakasih