Solusi eRapor Lemot dan Tidak Bisa Akses Menggunakan Port 2020
Kherysuryawan.id – Cara mengatasi loading erapor lemot atau lambat loading dan aplikasi erapor tidak bisa diakses dengan menggunakan port 2020.
Saat ini hampir semua sekolah mulai dari
jenjang sekolah SD, SMP, SMA dan SMK untuk melakukan penginputan nilai rapor telah
menggunakan aplikasi erapor.
Memang dengan menggunakan aplikasi
erapor sekolah dapat lebih mudah dalam melakukan proses penginputan nilai. Melalui
aplikasi erapor guru dan wali kelas dapat dengan mudah melakukan penginputan
nilai bahkan dengan menggunakan aplikasi erapor maka wali-wali kelas dapat langsung
bisa mencetak atau print hasil rapor sebab menu cetak rapor juga telah di siapkan
di dalam aplikasi erapor.
Khusus untuk jenjang sekolah menengah
pertama (SMP) aplikasi erapor terus melakukan pembaharuan yakni dengan
mengupdate versi aplikasi kea rah yang lebih lengkap dan tentunya lebih
memudahkan pengguna dalam melakukan penginputan data nilai. Saat ini aplikasi
erapor untuk jenjang SMP telah menggunakan versi yang terbaru yakni versi 2.2
Bagi para pengguna aplikasi erapor yang
telah melakukan penginputan nilai di dalam aplikasi maka tentunya masih ada
beberapa masalah yang sering dialami namun semua masalah tentunya pasti ada
jelan keluarnya. Bagi pengguna aplikasi erapor yang sudah berpengalaman maka
pastinya sudah tidak asing lagi dalam menggunakannya dan tentunya telah terlebih
dahulu merasakan suka duka dalam menjalankan aplikasi erapor.
Lantas bagaimana dengan sekolah yang
baru akan menggunakan aplikasi erapor ??
Memang bagi sekolah yang baru pertama
akan menggunakan aplikasi erapor maka pastinya akan banyak kendala yang di hadapi
namun sebenarnya untuk bisa mudah dalam menjalankan dan menggunakan aplikasi
erapor maka sudah disediakan buku panduan penggunaan aplikasi erapor jenjang
SMP. Bagi anda yang belum memiliki buku panduan penggunaan aplikasi erapor SMP
Versi terbaru maka anda bisa mendapatkannya pada website kherysuryawan.id yang mana
penjelasan cara menggunakan erapor dan juga buku panduan penggunaannya telah di
sediakan disana.
Tidak semua sekolah bisa dengan lancar
menjalankan aplikasi erapor pada saat akan melakukan penginputan nilai sehingga
ada saja sekolah yang terkendala dalam melakukan proses penginputan di aplikasi
erapor. Salah satu masalah yang sering dialami oleh pengguna aplikasi erapor
ialah lambatnya aplikasi erapor merespon saat guru akan melakukan penginputan nilai
atau saat akan pertama kali membuak aaplikasi erapor.
Sebenarnya masalah mengenai aplikasi
erapor yang lambat loading atau hanya muter-muter saja saat akan di akses
ternyata di sebabkan oleh salah satu hal yang perlu untuk di ketahui. Pada aplikasi
erapor jenjang SMP ada 2 port yang bisa digunakan untuk mengakses aplikasi
erapor tersebut yakni :
1. Port 2679, dan
2. Port 2020
Nah jika sekolah mengakses aplikasi
erapor dengan menggunakan port 2679 maka terkadang akses loadingnya akan sangat
lambat, apalagi aplikasi erapor akan diinput oleh banyak guru maka kecepatan
aksesnya akan menurun dan menyebabkan apliaksi menjadi lambat loading atau
hanya berputar-putar saja.
Nah bagi anda yang ketika mengakses
erapor dengan menggunakan port 2679 dan ternyata mengalami kendala lambat
loading pada aplikasi yang akan di akses maka admin sarankan untuk menggunakan
port 2020 saat akan mengakses erapor. Jika anda mengakses erapor SMP versi
terbaru dengan menggunakan port 2020 maka anda akan melihat akses aplikasi yang
lebih cepat dan tidak akan lambat loading lagi.
Satu lagi permasalahan yang sering di
alami oleh operator yang baru pertama kali akan melakukan install aplikasi
erapor. Yang mana saat akan membuka aplikasi erapor dengan menggunakan port
2679 ternyata bisa di akses meskipun agak lambat dan apabila akan di akses
dengan menggunakan port 2020 maka aplikasi erapor tidak bisa di akses,
Lantas bagaimana caranya jika aplikasi erapor tidak bisa diakses dengan menggunakan port 2020 ?
Baiklah disini admin akan memberikan
penjelasannya. Bagi pengguna aplikasi erapor yang tidak bisa mengakses aplikasi
erapornya dengan menggunakan port 2020 maka anda perlu ketahui bahwa anda
terlebih dahulu harus menginstal sebuah aplikasi Microsoft yang bernama Microsoft
VISUAL C++
Jika di laptop yang terinstal aplikasi
erapor telah terinstal visual c+ maka aplikasi erapor yang telah anda install tersebut
dapat diakses dengan menggunakan port 2020.
Dimana bisa mendapatkan aplikasi microsft visual c++ runtime ?
Pada postingan ini admin akan menyiapkan
aplikasi microsoft visual c++ runtime yang bisa anda unduh secara gratis dan
juga admin akan menjelaskan cara menginstallnya sehingga bisa di gunakan untuk
mengakses aplikasi erapor dengan menggunakan port 2020.
Berikut ini cara menginstal Microsoft visual
c++ runtime di laptop yang terpasang aplikasi erapor
1. Silahkan download Microsoft visual c++ runtime (DISINI)
2. Setelah itu silahkan ekstrak filenya
3. Akan ada beberap file di dalamnya
4. Klik 2 kali file “install All”
5. Tunggu hingga proses selesai
6. Apabila proses telah selesai silahkan restar laptop anda
7. Kemudian silahkan buka aplikasi erapor dengan menggunakan port 2020
8. Taraaaaaaa, kini aplikasi erapor sudah bisa diakses menggunakan port
2020 dan pastinya sudah tidak lemot/lambat loading lagi.
9. Selesai
Demikianlah solusi dan penjelasan
mengenai cara untuk mengatasi aplikasi erapor yang lambat loading dan tidak
bisa di akses dengan menggunakan port 2020. Semoga postingan ini bisa membantu
rekan-rekan operator yang menjadi admin erapor yang sedang mengalami kendala
seperti masalah yang telah admin bahas diatas.
Sekian dna semoga Bermanfaat, Terimakasih.