KIP ATM Untuk PIP dan Penjelasannya
Kherysuryawan.id – Perbedaan kartu ATM KIP dari usulan kemensoso dengan kartu ATM KIP usulan sekolah.
Sahabat Pendidikan, info yang akan saya sampaikan pada
postingan kali ini yaitu seputar program Indonesia pintar (PIP) yang tentunya
ada hubungannya dengan kartu Indonesia pintar (KIP). Perlu di garis bawahi
disini bahwa antara PIP dan KIP itu berbeda namun keduanya saling berhubungan
satu sama lain.
KIP atau yang di sebut dengan kartu Indonesia pintar
merupakan sebuah kartu yang berbentuk seperti kartu ATM yang menjadi penanda
atau identitas bagi penerima bantuan program Indonesia pintar. Jadi siswa yang
memiliki KIP makai a memiliki peluang untuk bisa mendapatkan bantuan PIP dalam
bentuk uang tunai untuk membantu biaya sekolah.
Kartu Indonesia pintar (KIP) di luncurkan oleh
pemerintah sebagai program untuk bisa membantu anak sekolah yang berasal dari
keluarga kurang mampu sehingga bisa mendapatkan Pendidikan dengan baik tanpa
harus di hantui dengan masalah biaya Pendidikan, selain itu program indonesia
pintar ini pula di harapkan bisa membuat anak yang putus sekolah karena
persoalan biaya sekolah dapat Kembali bersekolah.
PIP atau yang di sebut dengan program Indonesia pintar
merupakan pemberian bantuan
tunai pendidikan yang diperuntukkan bagi siswa SD, SMP, hingga SMA bahkan
hingga perguruan tinggi yang berasal dari keluarga kurang mampu. Sebenarnya
selain berasal dari keluarga kurang mampu ada syarat lainnya yang juga bisa
menjadi tolak ukur bagi sisswa untuk bisa menerimakan bantuan PIP di antaranya
adalah siswa yang berada di daerah terdampak bencana, siswa yang berasal dari
keluarga yatim piatu dan masih banyak lagi yang lainnya yang bisa menjadi
penentu bagi siswa untuk bisa menerimakan bantuan PIP.
Setelah
memahami kedua hal tersebut diatas maka kini saya akan memberikan informasi
tentang pemeberian kartu ATM KIP yang di terima oleh siswa penerima bantuan
PIP. Salah satu syarat bagi peserta didik untuk bisa menerimakan bantuan PIP
ialah harus memiliki kartu Indonesia pintar (KIP).
Kartu
ATM KIP yang saat ini telah di terima oleh masing-masing siswa penerima bantuan
PIP ada 2 jenisnya yaitu kartu ATM KIP yang pada kartu tertulis nomor KIP serta
kartu KIP yang pada kartu tidak tertulis nomor KIP. Nah, bagi anda yang belum
mengetahui perbedaannya maka disini saya akan memberikan sedikit penjelasnnya
dan semoga saja bisa menambah wawasan anda dan tentunya bisa bermanfaat.
1. KARTU KIP ATM MEMILIKI NOMOR KIP
Berikut ini contoh kartu ATM KIP yang memilik nomor
KIP
Pada kartu ATM KIP yang memiliki nomor KIP itu artinya
bahwa siswa yang menerima atau mendapatkan kartu jenis ini merupakan penerima
bantuan PIP dikdasmen yang berasal dari hasil pemadanan terkini DTKS kemensos
dan dapodik kemendikbud.
Jadi bagi penerima kartu ATM KIP jenis ini datanya
bersumber dari kementerian sosial yang sebelumnya mungkin pernah mendapatkan kartu KKS, PKH,
atau kartu lain yang berasal dari kemensos sehingga secara otomatis penerima
bantuan dari kemensos akan mendapatkan KIP.
2. KARTU KIP ATM TANPA NOMOR KIP
Berikut ini contoh kartu ATM KIP yang tidak memilik
nomor KIP
Pada kartu ATM KIP yang tidak memiliki nomor KIP itu
artinya bahwa siswa yang menerima atau mendapatkan kartu jenis ini merupakan
penerima bantuan PIP dikdasmen yang berasal dari usulan sekolah (satuan
Pendidikan) atau dari pemangku kepentingan (dinas Pendidikan, dll).
Jadi bagi penerima kartu KIP ATM jenis ini hanya dapat
menerima apabila ada usulan dari pihak satuan Pendidikan atau dari pemangku
kepentingan lainnya yang memiliki ruang untuk membuat usulan bagi para penerima
bantuan PIP.
Meskipun kedua jenis kartu KIP tersebut berbeda namun
keduanya memiliki fungsi yang sama yaitu sama-sama sebagai penanda atau
identitas bagi para penerima bantuan PIP artinya bahwa jika siswa yang mendapatkan
jenis kartu tersebut dan masih aktif di sekolah maka ia bisa mendapatkan
bantuan PIP namun tentunya dengan memenuhi aturan yang berlaku
Demikianlah postingan kali ini semoga penjelasan
singkat ini dapat bermanfaat bagi anda yang membacanya.
Sekian dan Terimakasih