Soal dan Kunci Jawaban Prakarya SMP Terbaru

kherysuryawan.id - kumpulan soal-soal PAS kelas 7,8,9 SMP lengkap dengan kunci jawaban mata pelajaran prakarya.
Artikel ini akan membahas seputar materi yang ada pada mata pelajaran prakarya khususnya untuk jenjang SMP. Adapun materi yang telah di pelajari selanjutnya akan di sajikan kedalam sebuah soal-soal latihan yang mana di setiap soal telah di lengkapi dengan kunci jawabannya.
Artikel ini di buat untuk membantu guru dan siswa dalam memiliki soal-soal latihan yang bisa untuk di pelajari. Biasanya guru akan membutuhkan arsip soal-soal latihan untuk materi prakarya, sehingga melalui postingan ini maka soal-soal yang di sajikan dapat di jadikan sebagai arsip bagi guru yang sedang mengajarkan mata pelajaran prakarya.

Begitu juga halnya dengan siswa yang telah mempelajari materi prakarya mulai dari kelas 7, kelas 8 dan kelas 9 maka dengan adanya soal-soal latihan ini tentunya dapat dijadikan sebagai sebuah pembelajaran untuk melatih seberapa besar kemampuan siswa dalam menjawab soal-soal dengan benar. Untuk memudahkan siswa dalam mengerjakan soal latihan maka soal yang di sediakan telah di lengkapi dengan kunci jawabannya.

Soal latihan prakarya jenjang SMP yang di sajikan disini yaitu dalam bentuk soal pilihan ganda dan juga soal essay. Jadi bagi siswa maupun guru yang membutuhkannya maka dapat menjadikan postingan ini sebagai bahan untuk melatih kemampuan dalam menjawab soal-soal latihan.
Untuk jumlah soal pada soal pilihan ganda yaitu berjumlah 80 soal, sedangkan untuk soal dalam bentuk essay yaitu berjumlah 10 soal.

Baiklah untuk bisa melihat sekaligus melatih kemampuan anda dalam mempelajari materi prakarya maka di bawah ini disajikan soal-soal latihan lengkap dengan jawabannya.

Soal Pilihan Ganda !
1. Serat alam adalah jenis bahan yang berupa potongan-potongan komponen yang membentuk serat memanjang dan utuh dari bahan alam yang di olah dengan cara ….
A.    tradisional
B.    dijahit
C.    disulam
D.    memakai mesin
KUNCI JAWABAN: A
2. Berikut adalah contoh bahan berupa serat protein hewani yaitu….
A.    wol dan linen
B.    rami dan sutra
C.    wol dan sutra
D.    katun dan linen
KUNCI JAWABAN: C
3. Suatu karya seni yang di buat atau memakai tekstil sebagai bahan utama adalah pengertian dari…
A.    kerajinan tekstil
B.    tenun
C.    batik
D.    kerajinan serat
KUNCI JAWABAN: A
4. Suatu kegiatan berkarya seni dengan menggunakan bahan lilin  yang  di panaskan dan menggunakan alat khusus untuk membuat pola gambar atau  motif  adalah…
A.    tapestry                      
B.     batik
C.    tenun
D.    sulam
KUNCI JAWABAN: C
5. Teknik pengolahan dalam membuat  jus  wortel dan tomat dapat di lakukan dengan 2 teknik pengolahanya itu…
A.    merebus dan mengukus
B.    mengukus dan menghaluskan
C.    menghaluskan dan menyaring/memeras
D.    merebus dan mencampur
KUNCI JAWABAN: C
6. Buah dan sayuran dapat  di olah menjadi minuman kesehatan karena banyak mengandung…
A. Vitamin dan mineral
B. Vitamin dan karbohidrat
C. Vitamin dan antioksidan
D. Vitamin dan folat
KUNCI JAWABAN: A
7. Tujuan memilih dan mengolah buah dan sayur dengan cara yang benar agar…
A. buahnya tampak segar
B. vitamin dan mineral yang terkandung di dalamnya tidak hilang saat di olah
C. kesegaran dapat di pertahankan
D. mempertahankan mutu dan kesegaranya
KUNCI JAWABAN: B
8. Sumber nutrisi  terbaik  yang di perlukan oleh tubuh banyak terdapat pada…
A. Nasi dan susu
B. Sayur dan nasi
C. Buah dan susu
D. Buah dan sayur
KUNCI JAWABAN: D
9.      Pengolahan suatu kerajinan dengan menggunakan bahan lunak atau bahan yang bersifat lunak sebagai bahan utama dinamakan.......
A.   kerajinan bahan lunak
B.   kerajinan bahan keras
C.   kerajinan bahan tidak terpakai
D.  kerajinan bahan serat
KUNCI JAWABAN: A
10. Masyarakat Indonesa memanfaatkan hasil kerajinan  selain sebagai  alat untuk memenuhi kebutuhan juga sebagai  ...
A. bahan primer masyarakat
B. hiasan interior dan eksterior
C. bahan criminal
D. alat mengatur masyarakat
KUNCI JAWABAN: B
11. Segala bentuk kerajinan yang di buat untuk dipajang atau sebagai elemen penghias umumnya memiliki fungsi sebagai...
A.   benda pakai
B.   benda ekonomi
C.   benda mumi
D.  benda hias
KUNCI JAWABAN: D
12. Salah satu cirri kerajinan berbahan lunan adalah….
A.    Mudah didapat
B.    Harganya murah
C.    Bentuk bagus
D.    Mudah di bentuk
KUNCI JAWABAN: D
13.  Karya kerajinan sebagai benda pakai, dan karya  kerajinan sebagai benda hias merupakan….
A.   Fungsi produk kerajinan dari bahan lunak
B.   Fungsi produk keagamaan dari bahan lunak
C.   Fungsi produk kerajinan dari bahan kasar
D.  Fungsi produk kerajinan dari bahan buatan
KUNCI JAWABAN: A
14. Pernyataan berikut yang benar tentang bahan lunak alami yaitu...
A. Diperoleh dari alam dan campur tangan manusia
B. Dibuat oleh manusia
C. Diperoleh dari alam tanpa campur tangan manusia
D. Diproduksi oleh pabrik
KUNCI JAWABAN: C
15. Jenis Clay yang terbuat dari bahan plastisin yang lunak adalah  ...
A.   Parafin Clay
B.   Plastisin Clay
C.   Flour Clay
D.  Junling Clay
KUNCI JAWABAN: B
16. Bahan lunak yang cara pengolahannya dengan kombinasi bahan buatan adalah...
A.   Bahan lunak alami
B.   Bahan lunak buatan
C.   Kerajinan bahan lunak
D.  Benda lunak
KUNCI JAWABAN: B
17. Contoh produk kerajinan sebagai benda hias antara lain.........
A.   Sandal dan tas
B.   Sandal dan hiasan dinding
C.   Hiasan dinding dan topeng
D.  Ikat pinggang, dan souvenir
KUNCI JAWABAN: C
18. Suatu kegiatan mengubah bahan mentah menjadi bahan makanan siap komsumsi atau menjadi bahan setengan jadi dengan tujuan untuk meningkatkan  kualitas dan memperpanjang masa simpan bahan pangan disebut :…
A. serelia
B. bahan pangan
C. produk pangan primer
D.  pengolahan bahan pangan
KUNCI JAWABAN: D
19. Makanan khas indonesia yang dihasilkan dari bahan pangan setengah jadi tepung beras ketan adalah :
A. Donat
B. Wingko babat
C. Cireng
D. Pempek
KUNCI JAWABAN: B
20. Tekhnik memasak dengan menggunakan sedikit minyak olahan dan bahan makanan yang telah dipotong kecil atau diiris yang dikerjakan dalam waktu sebentar dan cepat serta ditambah sedikit cairan sehingga sedikit berkuah/basah disebut :
A. tekhnik memanggang
B. tekhnik menumis
C. tekhnik mengeti
D. tekhnik mengukus
KUNCI JAWABAN: B
21. Limbah yang bersifat lembut, empuk, dan mudah dibentuk merupakan pengertian dari....

A. limbah organik                        C. limbah lunak
B. limbah anorganik                     D. limbah cair
KUNCI JAWABAN: C
22. Pengolahan limbah lunak memerlukan pengetahuan yang memadai,agar dalam pemanfaatannya tidak menghasilkan limbah baru yang justru semakin menambah permasalahan dalam kehidupan. Adapun prinsip-prinsip pengolahan limbah adalah....
A.  mengurangi, membakar, mendaur ulang
B.  membuang, menggunakan kembali, mendaur ulang
C.  mengolah, menggunakan kembali, mendaur ulang
D.  mengurangi, menggunakan kembali, mendaur ulang
KUNCI JAWABAN: D
23. Dalam dunia masyarakat yang semakin maju dan modern, peningkatan akan jumlah limbah semakin meningkat, adapun limbah sendiri dapat dikelompokan berdasarkan wujudnya antara lain kecuali limbah....
A. organik                                  C. cair      
B. gas                                        D. padat
KUNCI JAWABAN: A
24. Kerajinan yang terbuat dari bahan limbah lunak organik begitu banyak bentuk dan ragamnya, apabila kita ingin membuat sebuah kerajinan dari limbah organik yang berasal dari tumbuh-tumbuhan kita bisa memilih bahan-bahan untuk membuat kerajinan tersebut, diantaranya adalah....
A. kulit manggis, kulit bawang, kulit kerang, kulit buah/biji-bijian, jerami, kertas, dan pelepah pisang
B. kulit jagung, kulit bawang, kulit kacang, kulit buah/biji-bijian, jerami, kertas, dan pelepah pisang
C. kulit jagung, kulit bawang, kulit kacang, kulit buah/biji-bijian, jerami, kulit kerang, kertas, dan pelepah pisang
D. kulit buah/biji-bijian, kulit bawang, kulit kacang, kulit ular, jerami, kertas, dan pelepah pisang
KUNCI JAWABAN: B
25. Limbah lunak anorgnaik relatif sulit terurai, dan mungkin beberapa bisa terurai tetapi memerlukan waktu yang lama, namun demikian limbah anorganik bisa kita jadikan sebagai bahan kerajinan, diantaranya adalah dari....
A. plastik kemasan, kotak kemasan, kain perca, karet sintetis, dan stereofoam
B. plastik kemasan, kotak kemasan, kain perca, karet sintetis, dan kertas
C. plastik kemasan, kotak kemasan, kuli jeruk, jerami, karet sintetis, dan stereofoam
D. plastik kemasan, kotak kemasan, kain perca, karet sintetis, dan stereofoam
KUNCI JAWABAN: A
26. Kerajinan bahan limbah lunak seperti kulit jagung, kulit bawang, kulit kacang, kulit biji-bijian, kulit buah-buahan yang bertekstur seperti salak, dan kulit pete Cina banyak di daerah....
A. Pesisir                        C. Pegunungan
B. Pertanian                    D. Perkotaan
KUNCI JAWABAN: C
27. Ketika kita makan nasi jamblang ada wadah sebagai bagian terluar yang berfungsi untuk membungkus sebuah nasi tersebut dengan menggunakan daun jati. Wadah tersebut dijadikan untuk sebuah produk...
A. perhiasan                    C. pelindung
B. tempat makanan          D. kemasan
KUNCI JAWABAN: D
28.Marwah akan membuat undangan ulang tahun yang tidak hanya habis pakai buang tetapi masih dapat bernilai manfaat (desain berkelanjutan). Marwah memilih menggunakan limbah lunak organik yang ada di lingkungan sekitar. Berdasarkan hasil pengamatan dan survei lapangan maka Marwah memilih untuk menggunakan limbah ...
a plastik                                 C. kulit pisang 
B. kulit jagung                        D. baja
KUNCI JAWABAN: B
29. Kulit buah, kulit sayur, kotoran manusia dan kotoran hewan merupakan jenis limbah...
A. pertanian               C. pertambangan     
B. anorganik               D. organik
KUNCI JAWABAN: D
30. Jenis limbah yang sangat sulit atau bahkan tidak bisa untuk diuraikan atau tidak bisa membusuk dinamakan dengan limbah....
A. pertanian         C. pertambangan    
B. anorganik        D. organik
KUNCI JAWABAN: B
31. Bahan kerajinan limbah plastik banyak jenisnya, seperti plastik kemasan minuman, sedotan, plastik bungkus detergen, dan plastik lembaran bekas potongan, untuk membuat kerajinan dari bahan limbah plastik bisa menggunakan peralatan diantaranya adalah kecuali....
A. pisau                C. lem tembak         
B. meteran            D. gunting
KUNCI JAWABAN: A
32. Pada gambar disamping merupakan jenis kerajinan dari....
     A. limbah pertambangan              C. limbah plastik
     B. limbah pertanian                     D.barang domestik
     KUNCI JAWABAN: C
33.Proses pengolahan bahan limbah lunak secara umum sederhana. Pengolahan dapat dilakukan secara manual maupun menggunakan mesin. Adapun yang bukan merupakan proses pengolahan bahan lunak adalah....
A. Pemilahan bahan limbah lunak           C. Pengeringan limbah lunak
B. Pembersihan limbah lunak                 D. Pemanasan  limbah lunak
KUNCI JAWABAN: D
34. Benda kerajinan harus menyenangkan dan memberi kenyamanan bagi pemakainya, dari uraian tersebut merupakan syarat-syarat perancangan benda kerajinan menurut....
A. keluesan         C. Kenyamanan  
B. kegunaan        D. keamanan
KUNCI JAWABAN: C
35. Alesha mendapatkan tugas prakarya dari gurunya untuk membuat sebuah kerajinan dari limbah, kemudian dia mendapatkan bahan limbah tersebut dari gudang rumahnya untuk dijadikan sebuah kerajinan. Berdasarkan hasil pengamatan dari bacaan tersebut, Alesha membuat kerajinan dari....
A. limbah pertambangan              C. limbah pertanian
B. limbah plastik                          D. limbah domestik
KUNCI JAWABAN: D
36. Bahan yang tipis dan rata, yang dihasilkan dengan kompresi serat yang berasal dari pulpi disebut....
A. kertas             C. seng            
B. kayu               D. daun
KUNCI JAWABAN: A
37. Alat yang digunakan disesuaikan dengan kerajinan yang akan dibuat. Pembuatan kerajinan limbah kertas tidak membutuhkan alat khusus yang sulit atau alat besar. Alat yang sering digunakan adalah....
A. gunting, cutter/pisau, kuas stik sumpit, dan semen
B. gunting, cutter/pisau, kuas stik sumpit, dan tusuk sate
C. gunting, cutter/pisau, kuas stik sumpit, dan kompor
D. gunting, cutter/pisau, cat stik sumpit, dan tusuk sate
KUNCI JAWABAN: B
38.Untuk membuat kerajinan pensil hias dari bahan limbah jagung, teknik yang dilakukan dengan cara....
A. digunting dan dilipat                 C. digunting dan dilem
B. dilem dan dilipat                       D. dilipat, dilem dan dipanaskan
KUNCI JAWABAN: A
39. Di bawah ini yang bukan merupakan teknik pembuatan kerajinan dari bahan limbah kertas adalah....
A. anyaman        C. rajut        
B. sobek             D. bubur
KUNCI JAWABAN: C
40. Limbah lunak anorganik yang dapat didaur ulang yaitu...
A. sampah plastik, kotak kardus, plastik, dan kertas
B. sampah plastik, kotak kemasan, kayu, dan pecahan piring
C. sampah daun, kotak kemasan, plastik, dan kain perca
D. sampah plastik, kotak kemasan, plastik, dan kain perca
KUNCI JAWABAN: D
41.   Yang termasuk jenis – jenis olahan setengan jadi dari bahan daging sapi adalah:
A. Opor
B. Kari dan coto
C.  Dendeng
D. Burger
KUNCI JAWABAN: C
42. Cara pengolahan bahan ikan dan daging yang sering  dilakukan berupa pengawetan dengan cara :
A.  pembekuan, pengeringan, pengasapan dan curring
B.  pembekuan, pengeringan, dibakar dan direbus
C.  direbus, dibakar, dan di goring
D.  direbus, curring dan digoreng
KUNCI JAWABAN: A
43. Penjelasan tentang makanan setengah jadi berbahan baku daging ayam atau iikan yang tepat adalah :
A. olahan makanan yang berbahan dasar daging ayam atau ikan dan tidak memerlukan proses pengolahan lebih lanjut
B. olahan makanan dalam bentuk setengah jadi yang berbahan  dasar daging ayam atau ikan dan masih memerlukan proses pengolahan lebih lanjut
C.  olahan makanan dalam bentuk setengan jadi
D. olahan makanan yang tidak memerlukan proses pengolahan lebih lanjut
KUNCI JAWABAN: B
44. Keuntungan  bahan pangan yang diolah menjadi bahan  pangan setengah jadi :
A. menjadi bahan baku yang fleksibel untuk industry pengolahan lanjutan
B. menjadi bahan olahan yang fleksibel untuk industry pengolahan lanjutan
C. menjadi bahan jadi yang fleksibel untuk industry pengolahan lanjutan
D. menjadi bahan yang fleksibel  untuk industry pengolahan
KUNCI JAWABAN: B
45. Dalam pembuatan  makanan cepat saji seperti ayam goring dimask dengan menggunakan tekhnik deepfrying. Bahan makanan beku juga dapat langsung dimasak dengan metode ini. Tekhnik deep frying ini dapat mengakibatkan :
A.   makanan semakin menyehatkan setelah di olah
B.   beberapa kandungan gizi akan rusak  tetapi kandungan energy akan bertambah
C.   akan banyak kehilangan vitamin dan bahan makanan selama proses pengolahan
D.  makanan lebih enak
KUNCI JAWABAN: C
46. Potensi perairan Indonesia sangat luas yaitu sekitar 8,4 juta Ha untuk potensi budi daya ikan, sedangkan yang dimanfaatka baru…..
A. 1 %                                            
B. 2 %                                
C. kurang dari 1 %                                 
D.  lebih dari 2 %
KUNCI JAWABAN: A
47. Upaya yang diperlukan untuk mencegah pangan (ikan) dari kemungkinan kondisi pencemaran Biologis, kimia, dan benda lain disebut….
A.    keamanan pangan   
B.   ketersediaan pangan
C.   situasi pangan 
D.  kecukupan pangan
KUNCI JAWABAN: A
48.  Untuk mengendalikan penyakit ikan yang aman konsumsi, yang perlu dikembangkan adalah…
A. obat alami yang ramah lingkungan  
B. obat kimia yang ramah lingkungan
C. obat alami yang tidak ramah lingkungan
D. obat kimia yang tidak ramah lingkungan
KUNCI JAWABAN: A 
49. Perhatikan pernyataan dibawah ini
1.   Kegiatan melihara ikan
2.   Kegiatan membesarkan ikan
3.   Kegiatan membiakkan ikan
4.   Kegiatan memanen hasil ikan
Cara budidaya konsumsi ikan yang benar adalah…
A.    1,2,dan 3  
B.    2 dan 3     
C.    2 dan 4
D.    semuanya benar
KUNCI JAWABAN: A
50. Ada beberapa factor yang perlu mendapat perhatian dalam melakukan panen ikan konsumsi antara lain….
A.    waktu dan alat panen      
B.    alat dan cara panen
C.     alat dan pemasarannya 
D.    waktu, alat dan cara melalkukan panen
KUNCI JAWABAN: D
51. Ikan lele mempunyai sifat yang unggul dalam budi daya antara lain….
1.   Pertumbuhan cepat dan tahan penyakit
2.   pertumbuhan lambat tapi tahan penyakit
3.   dapat tumbuh pada lingkungan kepadatan  dan air minim
4.   dapat tumbuh pada lingkungan yang luas dan  air yang banyak
        Pernyataan yang benar adalah…
A.    1 dan 2
B.    1 dan 3  
C.    2 dan 4 
D.    2 dan 4
KUNCI JAWABAN: B
52. Sortasi ikan konsumsi dilakukan dengan tujuan…
A.   mengetahui pertumbuhan dan perkembangan ikan
B.   mengelompokkan jenis komoditas ikan
C.   memisahkan hasil menurut jenis, ukuran dan tingkat kesegaran   
D.   membuang komoditi yang rusak
KUNCI JAWABAN: C
53. Perhatikan pernyataan berikut:
1. Harga relative terjangkau
2. Mudah dipelihara
3.Variasi olahan yang relative beragan
Ikan lele menjadi primadona budi daya ikan konsumsi karena…
A. 1 dan 2  
B. 1dan 3
C. 2 dan 3  
D. 1, 2, dan 3
KUNCI JAWABAN: D
54. Pengertian dari kerajinan media campuran berikut yang benar yaitu ditunjukan pada pilihan….
A. mengolah 2 jenis benda menjadi 1
B. memasak menjadi 1
C. mencampur 2 kerajinan menjadi 1
D. meembuat benda menjadi bagus
KUNCI JAWABAN: A
55. Menunjukan bahan alam pada media campuran berikut yang benar yaitu pada pilihan……
A. mahkota hiasan kepala penari
B. hiasan bunga dari plastic diatas pot
C. monumental hiasan meja dari kerang dan logam
D. hiasan meja dari kerang
KUNCI JAWABAN: D
56. Karakteristik dari kerajinan bahan dasar keramik media campuran berikut yang benar yaitu pada pilihan..
A. rapuh,menyerap air,dan tidak kuat
B. rapuh,tidak menyerap air,kuat
C. rapuh,menyerap air dan mudah pecah
D. kuat, menyerap air dan mudah pecah
KUNCI JAWABAN: C
57. Logam merupakan bahan dasar yang mempunyai sifat korosi oleh karena itu,untuk mencegah terjadinya korosi pada logam perlu dilakukan proses,berikut ini yang benar terdapat pada pilihan..
A. pembakaran
B. plating/pengecetan
C. pelumasan
D. pembersihan
KUNCI JAWABAN: B
58. Salah satu alasan pengrajin memilih membuat kerajinan berbasis media campuran adalah meningkatkan ekstetika.
Arti kata ekstetika berikut ini terdapat pada pilihan…
A. harga jual              
B. kerajinan                
C. keindahan              
D.  kemurnian
KUNCI JAWABAN: C
59. Salah satu alasan pengrajin memilih membuat kerajinan berbasis media campuran adalah menghindari bentuk yang monoton.
Arti kata monoton berikut ini terdapat pada pilihan….
A. biasa     
B. jelek
C. luar biasa               
D.  bagus
KUNCI JAWABAN: C
60. Daerah penghasil emas berikut ini yang benar terdapat pada pilihan ….
A. Sulawesi-selatan      
B. Jabar
C. Jateng
D. Kalimantan
KUNCI JAWABAN: D
61.Bagian vegetatif dari tumbuhan yang dapat dimakan, baik secara segar maupun melalui pengolahan dengan cara dimasak adalah...
A. sayuran           C. tanaman       
B. buah               D. umbi jalar
KUNCI JAWABAN: A
62. Klasifikasi sayuran dapat ditinjau berdasarkan bagian tanaman yang dapat dimakan, diantaranya adalah sayuran akar, adapun jenis sayuran akar diantaranya adalah....
A. buncis, kapri, kacang panjang, kacang merah dan kedelai
B. kentang, wortel, lobak, bit, talas, ubi kayu, ubi jalar
C. cabai, paprika, timun, terong, pare, labu siam, jagung dan oyong
D. brokoli, kembang kol, kecombrang, dan bunga turi
KUNCI JAWABAN: B
63. Anto tiap malam sulit sekali untuk tidur sehingga setiap berangkat ke sekolah selalu kesiangan, suatu ketika ibunya mengajak Anto untuk makan malam dengan sayuran dan setelah makan sayuran tersebut ternyata mengandung unsur sedatif yang berfungsi sebagai obat tidur alami, nama sayuran tersebut adalah...
A. pare                     C. paprika         
B. kecombrang          D. kangkung
KUNCI JAWABAN: D
64. Teknik dasar pengolahan pangan dibedakan menjadi 2 yaitu...
A. teknik pengolahan makanan panas basah dan teknik pengolahan panas kering
B. teknik pengolahan makanan dingin basah dan teknik pengolahan panas kering
C. teknik pengolahan makanan panas basah dan teknik pengolahan basah kering
D. teknik pengolahan makanan basah kering dan teknik pengolahan panas kering
KUNCI JAWABAN: A
65. Jenis sayuran yang rasanya manis dan banyak anak-anak yang suka memakannya ketika di buat sebuah sayur sop adalah...
A. timun                    C. wortel            
B. kangkung               D. bawang
KUNCI JAWABAN: C
66. Ketika dirumahmu terdapat bahan-bahan seperti buncis, wortel, kentang, kubis, daun bawang, seledri, ceker ayam sebagai kaldu, dan air, garam, gula, merica, bawang merah, dan bawang putih, ide apa agar bahan-bahan tersebut bisa dijadikan sebuah makanan yang sehat maka kamu bikin menjadi...
A. bubur ayam           C. sayur lodeh    
B. sayur sop              D. sambal goreng
KUNCI JAWABAN: B
67. Untuk penyajian dalam membuat minuman kesehatan seharusnya kita bisa menggunakan...
A. gelas kaca         C. ember        
B. gelas plastik      D. baskom
KUNCI JAWABAN: A
68. Ketika kita mau masak sayuran, ada beberapa macam jenis sayuran. Sayuran yang berwarna kuning/oranye adalah...
A. ubi jalar, wortel, bawang, dan labu kuning
B. terong, wortel, biji melinjo, dan labu kuning
C. ubi jalar, wortel, biji melinjo, dan labu kuning
D. timun, pare, biji melinjo, dan labu kuning
KUNCI JAWABAN: C
69. Teknik mengolah makanan di atas lempengan besi panas (gridle) atau diatas pan dadar (teflon) yang diletakkan di atas perapian langsung adalah teknik ...
A. membakar     C. memanggang   
B. menumis        D. menggoreng
KUNCI JAWABAN: A
70. Menggunakan sedikit minyak olahan yang dikerjakan dalam waktu sebentar dan cepat, diaduk-aduk, serta ditambah sedikit cairan sehingga sedikit berkuah/basah. Biasanya cairan yang ditambahkan adalah saus, cream, dan sejenisnya yang dimasukkan pada saat terakhir proses pemasakan, merupakan teknik...
A. membakar        C. memanggang    
B. menumis          D. menggoreng
KUNCI JAWABAN: B
71. Bahan samping atau bagian lain yang dihasilkan dari tanaman sayuran (selain dari pada bahan pangan utama sayuran) yang masih bisa dimanfaatkan, merupakan pengertian dari...
A. bahan pangan hasil samping buah-buahan
B. bahan pangan hasil samping buah-buahan
C. bahan pangan sayuran
D. bahan pangan hasil samping sayuran
KUNCI JAWABAN: D
72. Sayuran yang kaya akan asam klorogenik, yaitu polifenol yang mencegah mutasi sel-sel yang mengarah pada kanker. Asam klorogenik berfungsi sebagai antioksidan yang dapat menetralkan radikal bebas yang berpotensi menjadi obat kanker alami. Selain itu, kulit kentang banyak mengandung serat larut, potasium, zat besi, fosfor, seng, kalsium, kalium, vitamin A, B, dan C. adalah...
A. tangkai hijau daun pada wortel         C. kulit kentang  
B. biji melinjo                                      D. batang dan akar talas
KUNCI JAWABAN: C
73. Kulit bawang merupakan hasil samping dari sayuran ...
A. umbi jalar        C. daun brokoli  
B. umbi lapis        D. umbi kentang
KUNCI JAWABAN: B
74. Hasil samping dari talas adalah...
A. daun, batang dan buah                      C. daun, batang dan akar talas
B. bunga, batang dan akar talas             D. bunga, batang dan buah
KUNCI JAWABAN: C
75. Jenis sayuran yang biasa dijadikan makanan berupa emping dan rasanya enak dan gurih adalah...
A. umbi jalar        C. daun bayam    
B. kentang           D. melinjo
KUNCI JAWABAN: D
76. Pada jenis sayuran kentang, Nutrisi kentang paling banyak terletak pada bagian...
A. bawah kulitnya          C. pada akarnya
B. dalam buahnya          D. pada daunnya
KUNCI JAWABAN: A
77. Ketika kita memakan tangkai hijau daun pada wortel mengandung banyak nutrisi yaitu memiliki banyak antioksidan yang baik untuk untuk kesehatan Daun hijau kaya akan kalsium, magnesium, niasin, zat besi, seng, vitamin B, vitamin dan vitamin...
A. C                      C. A               
B. K                      D. A dan C
KUNCI JAWABAN: B
78. Wadah kemasan untuk makanan yang biasa digunakan masyarakat terbuat dari...
A. daun, plastik, ataupun styrofoam        C. kertas, plastik, ataupun styrofoam
B. kertas, piring, ataupun styrofoam        D. gelas, plastik, ataupun piring
KUNCI JAWABAN: C
79. Yang punya peranan penting dalam usaha makanan cepat saji. Selain rasa dan penyajian, kemasan akan menjadi daya tarik konsumen agar menjadi pelanggan lebih tertarik pada makanan yang kita sajikan adalah...
A. warna makanan       C. harga makanan
B. bentuk makanan      D. kemasan makanan
KUNCI JAWABAN: D
80. Teknik pengolahan bahan makanan di dalam oven dengan panas dari segala arah tanpa menggunakan minyak atau air, merupakan teknik...
A. grilling                    C. sauteing
B. baking                    D. shallow frying
KUNCI JAWABAN: B

Soal Essay !
1. Tuliskan jenis-jenis limbah berdasarkan senyawanya beserta contohnya !
Jawaban :
Berdasarkan senyawa limbah dibagi lagi menjadi dua jenis sebagai berikut.
a.  Limbah organik, merupakan limbah yang bisa dengan mudah diuraikan atau mudah membusuk. Limbah organik mengandung unsur karbon. Limbah organik dapat ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Contohnya kulit buah dan sayur, kotoran manusia dan kotoran hewan
b. Limbah anorganik, adalah jenis limbah yang sangat sulit atau bahkan tidak bisa untuk diuraikan atau tidak bisa membusuk. Limbah anorganik tidak mengandung unsur karbon. Contoh limbah anorganik adalah plastik, beling, dan baja.

2. Tuliskan Proses pengolahan bahan limbah lunak secara umum !
Jawaban :
 Proses pengolahan bahan limbah lunak secara umum
1. Pemilahan bahan limbah lunak
2. Pembersihan limbah lunak
3. Pengeringan
4. Pewarnaan bahan limbah lunak
5. Pengeringan setelah pewarnaan
6. Penghalusan bahan agar siap dipakai

3. Ayah Alesha baru saja panen kentang. Alesha ingin membuat makanan yang memanfaatkan sayuran kentang secara utuh yaitu umbinya sebagai bahan pangan utama dan juga kulitnya sebagai hasil samping kentang, Alesha ingin mempraktikkan pengetahuan yang didapat di sekolah dan mencoba merasakan seperti apa jika dia makan kentang bersama dengan kulitnya yaitu dengan cara membuat balado kentang, kira-kira bahan apa saja yang harus di persiapkan oleh Alesha untuk membuat balado kentang tersebut?
Jawaban :
  Bahan-bahan untuk membuat balado kentang :
Bahan yang diperlukan untuk bumbu yaitu bawang merah, bawang putih, bawang bombay, cabe rawit, garam, gula dan merica. Sedangkan untuk bahan hasil sampingnya yaitu kentang

4. Talas termasuk tanaman sayuran umbi yang memiliki banyak manfaat. Hampir semua bagian dari talas dapat dimanfaatkan sebagai olahan pangan untuk dikonsumsi atau sebagai obat. Apa saja hasil samping dari talas !
Jawaban :
Hasil samping dari talas adalah daun, batang dan akar talas

5. Tuliskan pengemasan makanan tradisional di bawah ini 
Jawaban :
Pengemasan makanan tradisional
a.  Ketupat dikemas dengan daun kelapa
b.  Lemper dikemas dengan daun pisang
c,  Gudeg dikemas dengan kendil yang terbuat dari tanah liat

 6.  Tuliskan alat – alat yang digunakan untuk kerajinan tenun dan batik!
Jawaban :
Alat untuk kerajinan Tenun
-          Alat penggulung benan(‘ani)
-          Gedongan
-          Alat tenun
Alat untuk kerajinan Membatik
-          Canting
-          Wajan
-          kompor

 7.  Tuliskan fungsi produk kerajinan dari bahan lunak
Jawaban :
Fungsi produk dari kerajinan bahan lunak antara lain:
a.   Kerajinan sebagai benda pakai adalah kerajinan benda pakai meliputi segala bentuk kerajinan yang digunakan sebagai pelengkap busana.
b.   Kerajinan sebagai benda hias adalah meliputi segala bentuk  kerajinan yang dibuat dengan tujuan untuk dipajang atau digunakan sebagai hiasan atau elemen estetis.

 8.  Jelaskan perbedaan tekhnik  pengolahan makanan panas basah ( moist heat ) dan tekhnik pengolahan panas kering  ( dry heat cooking)
Jawaban :
-          Tekhnik  pengolahan makanan panas basah (moist heat) adalahmengolah bahan makanan dengan menggunakan bahan dasar cairan untuk mematangkannya (Memasak).
-          Teknik pengolahan panas basah kering (dry heat cooking) adalah mengolah makanan tampa bantuan bahan dasar cairan untuk mematangkannya ( Menggoreng).

 9. Tuliskan 3 teknik dalam pembuatan kerajinan berbasis media campuran berbahan logam..!!!
Jawaban :
1.   ukir tekan
2.   cor 
3.   dipatri

10. Sebutkan 3 (tiga) jenis ikan lele yang biasa dibudi dayakan ?
Jawaban :
1.   Lele Dumbo 
2.   lele local 
3.   lele phyton
4.   lele sangkuriang. 

Jika anda masih ingin menguji kemampuan anda dalam menjawab soal-soal pada mata pelajaran prakarya jenjang SMP, maka silahkan anda coba mengerjakan soal-soal latihan prakarya secara online yang telah saya sediakan DISINI.

  • 90 SOAL DAN JAWABAN UJIAN SEKOLAH (US) PRAKARYA KELAS 9 (DISINI)

KUMPULAN SOAL & JAWABAN ULANGAN SEMESTER PRAKARYA DI BAWAH INI:
  • SOAL + JAWABAN PAS PRAKARYA KELAS 7 (DISINI)
  • SOAL + JAWABAN PAS PRAKARYA KELAS 8 (DISINI)
  • SOAL + JAWABAN PAS PRAKARYA KELAS 9 (DISINI)



Demikianlah soal-soal latihan untuk pelajaran prakarya yang telah di lengkapi dengan kunci jawaban dan pembahasannya, semoga postingan ini dapat bermanfaat baik bagi guru maupun bagi siswa yang membutuhkannya.
Sekian yang bisa saya bagikan pada kesempatan kali ini.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel