Cara Menentukan Ranking Kelas di Microsoft Exel
Kherysuryawan.id - Cara mudah membuat Rumus menentukan peringkat atau ranking kelas di exel.
Tutorial ini sengaja saya buat karena saya
merasa bahwa isi dari artikel ini sangat bermanfaat bagi para guru dan wali
kelas, karena tugas mereka tidak terlepas dari system pembelajaran dan
penilaian.
Bagi
para guru dan wali kelas, tugas ini memang sangat berat, apalagi jika
menyangkut pekerjaan yang berhubungan dengan nilai, tetapi jaman sekarang sudah
banyak diuntungkan dengan adanya teknologi yang canggih, sehingga untuk
menghitung nilai, rata-rata ataupun ranking sangat mudah untuk dilakukan dan
tidak memerlukan keahlian menghitung ataupun alat hitung , cukup dengan
memasukkan rumus kedalam komputer, maka secepat kilat akan muncul hasilnya, tanpa
harus menghitung manual satu persatu.
Dalam
hal dunia computer pasti kita sudah mengenal yang namanya Microsoft, salah
satunya adalah Microsoft exel yang umumnya digunakan untuk metode
perhitungan,angka dan rumus.
Ketika kita bekerja dengan Microsoft Excel,
sering kita temui adanya tanda “$” atau absolute reference.
Bisa jadi kita yang belum mengetahui akan bertanya-tanya, apa makna simbol ini
dan bagaimana penggunaannya.begitu juga dalam menentukan ranking dalam suatu
kelas symbol ini sangatlah berarti karena tanpa symbol ini sia-sialah rumus
yang kita buat.
Tutorial kali ini akan membahas mengenai cara mudah menentukan rangking kelas dengan menggunakan MS Exel.
Tutorial kali ini akan membahas mengenai cara mudah menentukan rangking kelas dengan menggunakan MS Exel.
Tanda “$”
digunakan ketika kita membuat sebuah formula atau rumus di mana formula
tersebut mengacu kepada sell atau range tertentu.
Penambahan tanda “$” dimaksudkan agar sell atau range acuan tersebut bernilai
absolut, artinya ketika formula tersebut dicopy ke sell lain maka sell atau
range acuan tersebut tidak bergeser. Untuk memahami penggunaan tanda “$” dalam
Excel maka kita coba penggunaannya untuk menentukan rangking siswa.
Langkah pertama buka MS exel, kemudian Buatlah
tabel NOMOR,NIS, NAMA SISWA,JUMLAH NILAI SISWA dan RANKING seperti pada gambar
berikut :
Cara untuk menentukan rangking siswa dengan Excel adalah dengan
klik cell E3 kemudian ketikkan formula =RANK(number;ref;order).
Number
menunjukkan sell jumlah nilai siswa yang kita cari peringkatnya, sedangkan ref
menunjukkan reference atau
range yang menjadi acuan. Sehingga untuk range dalam contoh gambar diatas kita
gunakan range D3:D15. Agar range ini bersifat absolut maka range pada formula
kita blok lalu tekan F4 pada
keyboard untuk menghasilkan absolute
reference ($).
Terakhir tambahkan nilai 0 pada order. Tekan enter kemudian copy rumus sampai
sell terakhir di kolom rangking.
Agar lebih jelas, pada cell E3 tulis
- = RANK
- buka kurung
- klik cell D3(alias range pertama)
- tambahkan tanda titik koma
- blok mulai cell D3 hingga cell D15
- kemudian tekan F4
- tambahkan tanda titik koma
- isi angka nol
- kemudian tutup kurung
- Terakhir tekan enter.
Sebagai gambarannya lihat gambar di bawah ini
Jika rumus ranking pada cell D3 telah berhasil di buat
maka silahkan copykan rumus tersebut hingga ke cell terakhir di kolom ranking
agar semua siswa bisa memperoleh ranking.
Untuk hasil ranking keseluruhan perhatokan gambar di
bawah ini
Demikian tutorial yang bisa saya bagikan
melalui blog ini, semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk selalu menguunjungi artikel-artikel lainnya yang ada di dalam blog ini. Terimakasih